4.472 WNI Positif COVID-19 di Luar Negeri, Tambahan Kasus dari 5 Negara

4.472 WNI positif COVID-19 di luar negeri, dan 3.537 orang di antaranya dinyatakan sembuh.

oleh Natasha Khairunisa Amani diperbarui 04 Mei 2021, 10:52 WIB
Diterbitkan 04 Mei 2021, 10:26 WIB
Seorang pengunjung, yang mengenakan masker pelindung di tengah kekhawatiran tentang penyebaran Virus Corona COVID-19, berjalan di sepanjang Merlion Park di Singapura pada 17 Februari 2020. (Roslan RAHMAN / AFP)
Seorang pengunjung, yang mengenakan masker pelindung di tengah kekhawatiran tentang penyebaran Virus Corona COVID-19, berjalan di sepanjang Merlion Park di Singapura pada 17 Februari 2020. (Roslan RAHMAN / AFP)

Liputan6.com, Jakarta- Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI mengatakan bahwa terdapat tambahan WNI yang terkonfirmasi positif COVID-19 di Bahrain, India, Vatikan, Bosnia, dan Singapura.

Adapun tambahan WNI yang sembuh dari COVID-19 di Singapura, Vatikan, India, Bosnia dan Kuwait.

"Tambahan WNI terkonfirmasi positif COVID-19 di Bahrain, India, Vatikan, Bosnia, dan Singapura, sembuh di Singapura, Vatikan, India, Bosnia dan Kuwait," tulis akun @Kemlu_RI di Twitter

Dalam data pada Selasa (4/5/2021) per pukul 08.00 WIB itu, total WNI yang terkonfirmasi positif COVID-19 di luar negeri kini sebanyak 4.472, 3.537 dinyatakan sembuh, 189 telah meninggal dunia dan 746 orang dalam perawatan.

Di India, 120 WNI tercatat positif mengalami COVID-19, dengan 89 orang dinyatakan sembuh, 30 orang dirawat dan satu telah meninggal dunia.

Kemudian di Singapura, 734 WNI positif COVID-19 dengan 690 orang dinyatakan pulih, 42 orang lainnya masih dalam perawatan, dan 2 orang meninggal dunia.

Di Vatikan, 53 WNI positif COVID-19, 31 orang sudah sembuh, sementara 22 orang lainnya masih dirawat.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Berikut Ini:

246 WNI positif COVID-19 di Kuwait

Ilustrasi coronavirus, virus corona, koronavirus, Covid-19.
Ilustrasi coronavirus, virus corona, koronavirus, Covid-19. Kredit: Fernando Zhiminaicela via Pixabay

49 WNI di Bahrain positif COVID-19,  44 telah pulih, 3 orang masih dirawat, dan 2 orang telah meninggal dunia.

Di Kuwait, 246 WNI positif COVID-19, 233 sembuh, sementara 5 orang lainnya masih dalam perawatan dan 8 meninggal dunia.

Selanjutnya, 6 WNI di Bosnia dan Herzegovina positif COVID-19 dan telah pulih.

Infografis 7 Tips Cegah Klaster Keluarga COVID-19

Infografis 7 Tips Cegah Klaster Keluarga Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 7 Tips Cegah Klaster Keluarga COVID-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya