Liputan6.com, Jakarta - Sebelum meninggal, selebgram Edelenyi Laura Anna sempat akan diajak Nikita Mirzani pergi ke Beijing, China. Tujuannya untuk melakukan pengobatan tradisional di negara Tirai Bambu tersebut.
"Sayang nya aku. Kita ga jadi ke beijing yah tahun depan buat pengobatan kamu supaya bisa jalan lagi," tulis Nikita Mirzani dalam penggalan kalimat yang ia sampaikan di Instagram.
ÂÂÂLihat postingan ini di Instagram
Beberapa hari sebelum meninggal, artis Nikita Mirzani memang sempat berkunjung untuk menjenguk Laura Anna.
Advertisement
Pertemuan keduanya sempat terekam dalam video yang diunggah Nikita ke YouTube pribadinya.
Baca Juga
Kelumpuhan yang dialami oleh Laura Anna bermula dari kecelakaan fatal yang tak hanya melibatkan dirinya, melainkan sang mantan kekasih Gaga.
Cerita cinta keduanya diakui oleh Laura Anna sempat mengalami pasang surut sebelum akhirnya kandas. Kini, Gaga harus mempertanggungjawabkan perbuatannya yang dianggap lalai dalam mengendarai mobil ke jalur hukum.
Dalam pengadilan, status Gaga sudah menjadi tersangka dan akan menjalani proses hukum selanjutnya.
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Sempat Dukung Korban Kekerasan Seksual
Netizen berduka cita karena meninggalnya selebgram Edelenyi Laura Anna. Sosok yang akrab dipanggil Lora itu tutup usia pada usia 21 tahun.
Sekitar 10 hari lalu, Laura Anna ikut memberikan dukungan kepada mendiang Novia Widyasari. Kasus Novia viral setelah ia bunuh diri karena depresi akibat menjadi korban kekerasan seksual oleh seorang polisi muda.
Tulisan-tulisan Novia Widyasari turut dibagikan oleh Lora pada 5 Desember 2021. Ada tulisan tentang pengalaman Novia sebagai guru, serta puisi yang Novia tulis sebelum meninggal.
"Hati kamu mulia sekali kak… terimakasih juga sudah mau bertahan sampai detik ini. aku yakin aku doakan kamu ditaruh di posisi paling nyaman dan aman buat kamu dan ayah kamu kak," tulis Lora.
Lora lantas mengajak netizen untuk mengirimkan doa kepada ibu dari Novia. Ia pun turut menulis hastagh #JusticeForNoviaWidyasari.
Advertisement