KBRI KL Got Talent hingga Upacara Bendera Semarakkan HUT ke-78 RI di Malaysia

Gedung KBRI Kuala Lumpur sendiri telah dipercantik dengan berbagai hiasan merah putih sejak awal Agustus 2023.

oleh Khairisa Ferida diperbarui 18 Agu 2023, 13:33 WIB
Diterbitkan 18 Agu 2023, 13:33 WIB
Upacara pengibaran bendera Merah Putih pada Kamis (17/8/2023), merupakan puncak dari rangkaian perayaan HUT ke-78 RI yang diselenggarakan KBRI Kuala Lumpur, Malaysia. (Dok. KBRI Kuala Lumpur)
Upacara pengibaran bendera Merah Putih pada Kamis (17/8/2023), merupakan puncak dari rangkaian perayaan HUT ke-78 RI yang diselenggarakan KBRI Kuala Lumpur, Malaysia. (Dok. KBRI Kuala Lumpur)      

Liputan6.com, Jakarta - KBRI Kuala Lumpur, Malaysia, menyelenggarakan serangkaian kegiatan untuk menghiasi perayaan HUT ke-78 RI. Puncak acara ditandai dengan upacara pengibaran bendera Merah Putih pada Kamis (17/8/2023), pukul 09.30 waktu setempat di halaman KBRI Kuala Lumpur.

"Duta Besar (Dubes) RI untuk Malaysia Hermono memimpin langsung upacara. Bertindak selaku Komandan Upacara Kapten Inf. Bhayu August Wibawa, lulusan Akademi Militer tahun 2011. Sementara itu, pengibaran bendera dilaksanakan pasukan pengibar bendera dari siswa-siswa Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL)," demikian keterangan tertulis KBRI Kuala Lumpur yang dikutip Liputan6.com, Jumat (18/8).

Seluruh peserta upacara yang berjumlah 500-an berasal dari semua kalangan, di antaranya home staff dan staf lokal KBRI Kuala Lumpur, Dharma Wanita Persatuan, perwakilan parpol Indonesia di Malaysia, perwakilan organisasi masyarakat Indonesia di Malaysia, guru dan siswa SIKL, pramuka, pasukan dari Pusat Misi Pemelihara Perdamaian TNI (PMPP-TNI), dan atlet taekwondo Indonesia.

Banyak di antara peserta upacara hadir dengan balutan pakaian nasional atau pakaian daerah. Dubes Hermono sendiri memilih mengenakan baju adat Sasak dari Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Bahu-Membahu Bangun Indonesia

Ilustrasi bendera Indonesia, Merah Putih.
Ilustrasi bendera Indonesia, Merah Putih. (Image by Mufid Majnun from Pixabay )

Usai pelaksanaan upacara pengibaran bendera Merah Putih, acara dilanjutkan syukuran melalui pemotongan tumpeng. Empat staf lokal teladan menerima potongan tumpeng langsung dari Dubes Hermono.

Dalam sambutannya Dubes Hermono mengajak masyarakat Indonesia di Malaysia untuk terus saling bahu-membahu membangun Indonesia yang lebih maju guna mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 menjadi negara yang berdaulat, maju adil, dan makmur.

Dubes Hermono juga menyampaikan harapan agar masyarakat Indonesia di Malaysia dapat menjaga terlaksananya Pemilu 2024 yang damai dan rukun untuk memilih pemimpin terbaik yang membawa Indonesia terus maju.

Perayaan HUT ke-78 Kemerdekaan RI tentu saja tidak lepas dari berbagai lomba, mulai dari olahraga hingga KBRI KL Got Talent yang cukup banyak diminati. Lomba 17-an yang diselenggarakan KBRI Kuala Lumpur telah dilakukan sejak Juli 2023.

Gedung KBRI Kuala Lumpur telah dipercantik dengan berbagai hiasan merah putih sejak awal Agustus 2023.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya