NASA Puji Capaian Misi Observasi Matahari Perdana India Aditya-L1

Dalam langkah signifikan bagi upaya eksplorasi ruang angkasa India, Organisasi Penelitian Luar Angkasa India (ISRO) berhasil melakukan manuver Misi Obeservasi Aditya-L1.

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 09 Jan 2024, 04:13 WIB
Diterbitkan 08 Jan 2024, 13:30 WIB
Misi India ke Matahari, Aditya-L1 lepas landas dari landasan peluncuran di Sriharikota pada hari Sabtu pukul 11:50 waktu India (06:20 GMT). (ISRO/X)
Misi India ke Matahari, Aditya-L1 lepas landas dari landasan peluncuran di Sriharikota pada hari Sabtu pukul 11:50 waktu India (06:20 GMT). (ISRO/X)

Liputan6.com, Jakarta - Dalam langkah signifikan bagi upaya eksplorasi ruang angkasa India, Organisasi Penelitian Luar Angkasa India (ISRO) berhasil melakukan manuver Misi Obeservasi Aditya-L1.

Langkah ini lantas sukses mendapat pujian dari Ilmuwan NASA Amitabha Ghosh, dikutip dari laman devdiscourse, Senin (8/1/2023).

Ghosh, yang merefleksikan pencapaian ilmiah India, berkata, "Saat ini India berada di sebagian besar bidang yang penting secara ilmiah. Lalu ada Gaganyaan, yang merupakan bagian penerbangan ruang angkasa manusia, yang sedang dikerjakan saat ini."

"Jadi , ini merupakan kemajuan luar biasa selama 20 tahun terakhir. Beranjak dari tidak adanya program ilmu pengetahuan planet hingga menjadi seperti saat ini, dan khususnya setelah keberhasilan Aditya-L1, ini merupakan perjalanan yang sangat luar biasa."

Dalam tonggak sejarah ilmiah yang signifikan, Organisasi Penelitian Ruang Angkasa India (ISRO) pada Sabtu (6/1)mengirim pesawat ruang angkasa Aditya-L1 ke orbit tujuan akhirnya.

Perdana Menteri Narenendra Modi dan Menteri Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Jitendra Singh India termasuk di antara para pemimpin yang memuji pencapaian tersebut.

Aditya-L1 telah mencapai Lagrange Point L1, sekitar 1,5 juta km dari Bumi. Roket PSLV-C57.1 yang membawa pengorbit Aditya-L1 berhasil lepas landas dari Satish Dhawan Space Center di Sriharikota, Andhra Pradesh, pada September 2023.

Keberhasilan peluncuran misi perdana Organisasi Penelitian Ruang Angkasa India (ISRO) terjadi setelah misi pendaratan di bulan yang bersejarah, Chandrayaan-3.

PM India Narendra Modi Ucapkan Rasa Bangga

Perdana Menteri Narendra Modi berpidato pada KTT G20 di Bharat Mandapam, New Delhi, India. (Ludovic MARIN / POOL / AFP)
Perdana Menteri Narendra Modi berpidato pada KTT G20 di Bharat Mandapam, New Delhi, India. (Ludovic MARIN / POOL / AFP)

Perdana Menteri Narendra Modi mengatakan, India akan terus mengejar batas-batas ilmu pengetahuan baru demi kepentingan umat manusia.

"India menciptakan sebuah tonggak sejarah lainnya. Observatorium Matahari pertama yaitu Aditya-L1 yang mencapai tujuannya. Ini merupakan bukti dedikasi tanpa henti dari para ilmuwan kami dalam mewujudkan misi ruang angkasa yang paling kompleks dan rumit. Saya ikut memuji prestasi luar biasa ini. Kami akan terus mengejar batas-batas baru ilmu pengetahuan demi kepentingan umat manusia,” katanya dalam postingan di X.

Aditya L1 memiliki tujuh muatan berbeda di dalamnya, untuk melakukan studi rinci tentang Matahari, empat di antaranya akan mengamati cahaya dari Matahari.

Sementara tiga lainnya akan mengukur parameter plasma dan medan magnet di tempat.

Muatan Paling Menantang di Misi Aditya-L1

Misi India ke Matahari, Aditya-L1 lepas landas dari landasan peluncuran di Sriharikota pada hari Sabtu pukul 11:50 waktu India (06:20 GMT). (ISRO/X)
Misi India ke Matahari, Aditya-L1 lepas landas dari landasan peluncuran di Sriharikota pada hari Sabtu pukul 11:50 waktu India (06:20 GMT). (ISRO/X)

Muatan terbesar dan paling menantang secara teknis pada Aditya-L1 adalah Visible Emission Line Coronagraph atau VELC.

VELC diintegrasikan, diuji, dan dikalibrasi di kampus CREST (Pusat Penelitian dan Pendidikan Teknologi Sains) Institut Astrofisika India di Hosakote bekerja sama dengan ISRO.

Lokasi yang strategis ini akan memungkinkan Aditya-L1 untuk terus mengamati matahari tanpa terhalang oleh gerhana atau okultasi, sehingga memungkinkan para ilmuwan mempelajari aktivitas matahari dan dampaknya terhadap cuaca luar angkasa secara real-time.

Tujuan Utama Misi Matahari India

Misi India ke Matahari, Aditya-L1 lepas landas dari landasan peluncuran di Sriharikota pada hari Sabtu pukul 11:50 waktu India (06:20 GMT). (ISRO/X)
Misi India ke Matahari, Aditya-L1 lepas landas dari landasan peluncuran di Sriharikota pada hari Sabtu pukul 11:50 waktu India (06:20 GMT). (ISRO/X)

Selain itu, data pesawat ruang angkasa akan membantu mengidentifikasi urutan proses yang menyebabkan peristiwa letusan matahari dan berkontribusi pada pemahaman yang lebih dalam tentang pendorong cuaca luar angkasa.

Tujuan utama Misi Matahari India meliputi studi fisika korona Matahari dan mekanisme pemanasannya, percepatan angin Matahari, penggabungan dan dinamika atmosfer Matahari.Selanjutnya ada distribusi angin Matahari dan anisotropi suhu, serta asal muasal Coronal Mass Ejections (CME) dan suar dan cuaca ruang angkasa dekat Bumi.

Infografis Apollo dan Jejak Manusia di Bulan
Infografis Apollo dan Jejak Manusia di Bulan. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya