Persidangan terhadap Ariel Castro, penyekap 3 wanita dalam 1 dekade atau 10 tahun di Cleveland, Ohio, Amerika Serikat telah berakhir. Pria 53 tahun ini dijatuhkan bonus hukuman ekstraberat: penjara 1.000 tahun. Sebelumnya ia dihukum penjara seumur hidup. Total 1.053 tahun.
Tak terima dengan keputusan hakim, Ariel mengajukan keberatan. Pembelaan panjang lebar pun dibeberkannya ke hakim. "Saya bukan monster. Tapi hanya gila porno," cetus Ariel seperti dimuat Fox News, Jumat (2/8/2013).
Tapi keputusan sudah final. Ariel sulit untuk mengurangi masa hukumannya. Hakim Michael Russo sudah memutuskan pria sadis yang bekerja sebagai sopir bus itu tak boleh keluar dari penjara selamanya.
"Dengan aksi kekerasan, perkosaan, penyiksaan, penculikan dan penyekapan terhadap para korban selama lebih dari 10 tahun, disimpulkan Ariel adalah predator seksual. Dan ia tidak pernah meminta bantuan atau konseling," tegas hakim Michael.
Sang hakim juga menjelaskan, Ariel telah menderita kelainan jiwa narsisisme tingkat ekstrem. Ariel juga sudah tidak memiliki tempat di kawasan rumahnya. Warga sekitar sudah terlanjur kecewa berat dengannya.
Sebelumnya, jaksa menjerat 977 dakwaan kepada Ariel. Jeratan itu termasuk pembunuhan karena menyebabkan wanita yang disekapnya hamil, kelaparan, hingga keguguran karena dipukul oleh tersangka.
3 Wanita yang disekap yakni Amanda Berry, Gina DeJesus, dan Michele Knight kini sudah hidup tenang setelah diculik, disekap, diperkosa Ariel selama 10 tahun. Mereka ditemukan aparat kepolisian di rumah Ariel di Cleveland, Ohio, Amerika Serikat, pada 6 Mei lalu.
Amanda, Gina, dan Michele diculik dan menghilang pada 1 dekade silam, sekitar 2002 hingga 2004, saat mereka masih berusia masing-masing 14, 16, dan 20 tahun. (Riz/Sss)
Bonus Bui 1.000 Tahun, Ariel: Saya Bukan Monster, Tapi Gila Porno
"Dengan aksi kekerasan, perkosaan, penyiksaan, penculikan dan penyekapan, disimpulkan Ariel adalah predator seksual," kata hakim.
diperbarui 02 Agu 2013, 12:49 WIBDiterbitkan 02 Agu 2013, 12:49 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Cek Nomor by.U: Panduan Lengkap untuk Pengguna
Cara Daftar Kartu XL: Panduan Lengkap Registrasi Nomor Baru dan Lama
Cuaca Hari Ini Rabu 6 November 2024: Langit Jakarta Mayoritas Hujan Siang Nanti
Cara Menyimpan ASI: Panduan Lengkap untuk Ibu Menyusui
Dorong Penjualan, Wuling Tawarkan Promo dan Bikin Banyak Pameran Akhir Tahun
Maruarar Usul Aset Tanah Sitaan Koruptor Dijadikan Perumahan Rakyat
Cara Bikin Kulit Lumpia yang Lentur dan Anti Sobek, Praktis Banget
Rumah Kosong di Jepang Kini Dijual Murah, Pembeli Asing Makin Berminat
Kerugian Akibat Peretasan dan Penipuan Kripto Sentuh Rp 2,05 Triliun pada Oktober 2024
Suplai Proyek Tol Akses Patimban, WSBP Raih Kontrak Rp 51,81 Miliar
Mengenal Nicole's River Park, Wisata Rekreasi Menarik di Bogor
Menjadi Pribadi Berwibawa, Ini 5 Kebiasaan Positif yang Bisa Diadopsi