Tim medis memindahkan gadis kecil tak berdosa dari puing-puing reruntuhan masjid ke dalam kantung jenazah. Sementara bocah lainnya ditemukan dengan badan penuh debu putih dari bangunan yang hancur.
Itu semua akibat bom barel -- bom TNT berbentuk drum atau galon yang ditembakkan dari bagian belakang helikopter -- yang meledak di masjid Kota Aleppo, Suriah, Selasa 4 Februari 2014 waktu setempat. Akibatnya sebanyak 11 orang tewas, termasuk beberapa anak kecil yang tak berdosa.
Dalam sebuah rekaman video terlihat, bom meledak di luar Masjid Usman Bin Affan, Distrik Masaken Hanano yang dikuasai kelompok pemberontak. Saat kejadian, sejumlah orang tengah membaca Alquran.
"Beberapa orang dewasa membaca Alquran," ujar aktivis Hassoun Abu Faisal, seperti dimuat Al-Arabiya, Rabu (5/2/2014).
Dia menuturkan, bom barel telah menghancurkan masjid yang selama ini digunakan sebagai sekolah. Bom dijatuhkan dari helikopter oleh pasukan Presiden Bashar al-Assad tanpa pandang bulu.
Dalam rekaman video lain, terlihat sejumlah anak laki-laki sedang berjalan dan bermain di sekitar masjid. Kemudian ledakan pun terjadi. Beberapa saat setelah ledakan, beberapa anak terluka parah.
"Ada anak siapa saja di sini? Bashar (al-Assad) memang kejam!" kata seorang warga.
Bom di masjid ini merupakan serangan terbaru dari militer Suriah dengan menggunakan bom barel. Badan Pemantau Hak Asasi Manusia (HAM) yang berbasis di Inggris melaporkan, ada sekitar 80 orang tewas akibat rangkaian bom barel militer Suriah di Kota Aleppo, sejak Kamis 30 Januari 2014.
Serangan demi serangan terus dilancarkan kedua kubu, militer pemerintah Assad dan pasukan pemberontak dalam perang saudara yang meletus sejak Maret 2011. Oposisi meminta Assad mundur, namun Presiden itu menolak. (Riz/Ein)
Baca juga:
Bahas Konflik Timur Tengah, Obama Akan Temui Raja Arab Saudi
Kisah Keajaiban Bocah Rani di Tengah Krisis Kemanusiaan Suriah
Mahasiswi Cantik Selundupkan Uang untuk Suriah di Pakaian Dalam
Bom Hancurkan Masjid di Suriah, 11 Orang Tewas
Bom meledak di luar Masjid Usman Bin Affan. Saat kejadian, sejumlah orang tengah membaca Alquran.
diperbarui 05 Feb 2014, 09:16 WIBDiterbitkan 05 Feb 2014, 09:16 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jokowi Turun Gunung di Jakarta dan Jateng, PDIP: Tanda Elektabilitas RK dan Luthfi Merosot
Kunto Aji Ajak Masyarakat Populerkan Perayaan Ulang Tahun dan Wisuda di Warteg
Mengenal Lebih Dekat Nagari Pagaruyung dan Sejarahnya
Efek Perubahan Iklim pada Hewan, Perceraian Elang hingga Perkawinan Sedarah Beruang Kutub
Kisah Karomah Syekh Nawawi dan Mbah Kholil Bangkalan Sholat di Makkah dalam Sekejap, Cling!
Momen Gibran Bertemu Siswa Bernama Raka Saat Tinjau Makan Bergizi Gratis di Slipi
Pria Ekspatriat Keluhkan Polusi Udara Jakarta Makin Memburuk, Minta Event Lari Dibatalkan
Cara Merayakan Hari Anak Sedunia
Saat Abah Anom Lolos Pembunuhan PKI dengan Cara Menakjubkan, Karomah Wali
30 Ribu Saksi Siap Kawal Suara Ridwan Kamil-Suswono di Seluruh TPS Jakarta
Menkeu Sri Mulyani Pamer Gaya Bersongket di Tengah Polemik PPN 12 Persen
Polisi Tembak Mati Tersangka Curas Bersenjata Api Laras Panjang di Garut