Liputan6.com, Jakarta Waktu bergulir, perubahan pun terjadi. Hal itu ternyata berlaku pula di dunia kesehatan Indonesia. Berdasarkan data terbaru, terjadi peningkatan usia harapan hidup penduduk Indonesia di tahun 2013 dibandingkan 1990.
Seperti dilaporkan dalam The Lancet, rata-rata usia angka harapan hidup wanita Indonesia pada tahun 2013 mencapai 72,7 tahun sedangkan pria sedikit di bawahnya yaitu 68,4 tahun. Terjadi peningkatan usia beberapa tahun dibandingkan pada tahun 1990, dimana wanita rata-rata hidup hingga usia 66,8 tahun dan pria hingga usia 63,2 tahun.
Studi yang dilakukan di bawah koordinasi Institute for Health Metrics and Evaluation (IHME) di University of Washington ini melibatkan 188 negara selama rentang waktu 1990-2013. Lamanya usia harapan hidup penduduk Indonesia menempatkan kaum wanita berada di urutan ke-120, sedangkan pria berada di urutan ke-106.
Tak cuma di Indonesia yang angka harapan hidup bertambah, menurut penelitian ini, secara global masyarakat dunia memang hidup lebih lama 6,2 tahun dibandingkan tahun 1990. Negara dengan angka harapan hidup tertinggi di dunia pada 2013 adalah Andorra untuk kaum wanita (86,7 tahun) dan untuk pria dipegang negara Qatar (81,2 tahun).
Adanya peningkatan harapan hidup beberapa tahun ini disebabkan oleh peningkatan kondisi kesehatan, berkurangnya kesuburan, serta perubahan pola dalam usia hidup di dunia telah menyumbangkan terjadinya pertambahan usia harapan hidup di seluruh dunia.
“Fakta bahwa orang-orang hidup lebih lama di hampir seluruh bagian dari dunia ini merupakan berita bagus. Tetapi kita tetap harus memperhatikan perbedaaan kondisi kesehatan yang ada,” ungkap Direktur IHME, dr. Christopher Murray seperti dikutip dalam siaran pers yang diterima ditulis Minggu (21/12/2014).
“Hanya apabila kita memiliki bukti-bukti yang kuat, kita semua dapat membuat kebijakan yang tepat dalam meningkatkan kondisi kesehatan dan mengurangi angka kematian,” tambahnya.
HEADLINE HARI INI
Geger Harvey Moeis dan Sandra Dewi Terdaftar BPJS Kesehatan Fakir Miskin, Kok Bisa?
Wanita Indonesia Lebih Berumur Panjang Dibanding Pria
Berdasarkan data terbaru, terjadi peningkatan usia harapan hidup penduduk Indonesia di tahun 2013 dibandingkan 1990.
diperbarui 22 Des 2014, 15:00 WIBDiterbitkan 22 Des 2014, 15:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Jantung Pisang: Olahan Lezat dan Kaya Manfaat
5 Resep Telur Dadar Padang Anti Kempes, Seenak Buatan Restoran
Menteri ATR/BPN: Girik Tidak Berlaku Setelah Semua tanah di Suatu Kawasan Bersertifikat
Pertamina Patra Niaga Siap Salurkan Subsidi BBM Sesuai Kuota dan Skema Pemerintah
Resep Ikan Bakar Teflon: Panduan Lengkap Memasak Hidangan Lezat
Pegal Linu di Punggung Sering Dialami? Ini Cara dan Langkah Jitu Atasinya!
Siapkan Likuiditas Program 3 Juta Rumah, OJK Optimalkan Efek Beragun Aset
Resep Piscok Lumer yang Lezat dan Mudah Dibuat, Cocok untuk Camilan Anak
Resep Susu Kedelai Enak dan Menyehatkan, Mudah Dibuat
Resep Nasi Gurih: Panduan Lengkap Membuat Hidangan Lezat dan Aromatik
31 Anggota Polda Metro Jaya Dipecat, Ada yang Terlibat LGBT
Prediksi Piala Super Italia Juventus vs AC Milan: Pertarungan Pelatih Baru