Liputan6.com, Jakarta Sepertiga dari kanker dapat dicegah dengan tidak mengonsumsi alkohol, mengonsumsi makanan sehat dan berolaharaga secara teratur. Ditambahkan dengan menghindari merokok, akan mencegah kanker hingga 50 persen.
Begitu disampaikan Kepala Departemen Radiologi RSCM sekaligus Ketua Komite Penanggulangan Kanker Nasional (KPK), Prof. DR. dr. Soehartati A. Gondhowiardjo, Sp.Rad (K) Onk.Rad saat berbincang dengan para wartawan di acara peringatan Hari Kanker Sedunia di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, ditulis Rabu (4/2/2015).
"Bencana kanker di depan mata. Kalau kita tidak mencegahnya dan tidak berbuat sesuatu dari sekarang, dampaknya bisa berakibat kanker. Maka itu, penting untuk melakukakan pola hidup sehat, menghilangkan alkohol dan tembakau, hindari makanan mengandung pengawet, penyedap rasa dan pewarna. Lakukan aktivitas seimbang dengan cegah obesitas dan mengatur pola makan," katanya.
Pengaturan pola makan ini, lanjut dia, bisa dilakukan dengan menambahkan porsi sayur dan buah dan mengurangi protein yang dibudidaya. "Pilihlah protein yang aman seperti ikan laut dan perbanyak protein nabati seperti kacang-kacangan."
Selain itu, penting juga untuk mengetahui komponen makanan yang bersifat melindungi tubuh seperti:
1. Buah-buahan dan sayuran karena mengandung vitamin, serat, dan fitokimia
2. Vitamin C, melindungi dari kanker lambung, esofagus, dan rongga mulut
3. Vitamin E dan selenium, keduanya merupakan antioksidan yang menjaga sel dari kerusakan, Antioksidan ditemukan pada beberapa buah dan sayuran
4. Kalsium, mengurangi kecepatan 'cell turnover'
5. Air, minum lebih dari 5 gelas sehari dihubungkan dengan risiko kanker yang lebih rendah.
Pola Hidup Sehat Ini yang Bisa Cegah Kanker
Sepertiga dari kanker dapat dicegah dengan pola hidup sehat ini.
diperbarui 04 Feb 2015, 10:30 WIBDiterbitkan 04 Feb 2015, 10:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Polri Terapkan Sistem Poin Bagi Pelanggar Lalu Lintas, Begini Aturannya
Bolehkah Memejamkan Mata saat Sholat? Ini 4 Hukum yang Perlu Anda Ketahui
Program Makan Bergizi Gratis Mulai Digelar Hari Ini, Tersebar 190 Titik di 26 Provinsi
Resep Opor Ayam Kampung Lezat dan Gurih, Mudah Dibuat Sendiri di Rumah
Tips Jaga Berat Badan Ideal ala Kreator Konten Kuliner Serly Asnim
Puluhan Petugas Kebersihan di Bone Bolango Nyaris Dirumahkan, Kenapa?
Wanita Seperti Ini akan Habiskan Pahala Amal Laki-Laki Kata Ustadz Das'ad Latif, Hati-Hati..
Kiat Song Joong Ki Merawat Wajah agar Mulus, Hasil Bocoran Kim Ji Won
Beredar Pesan WhatsApp soal Lokasi Rawan Aksi Begal di Medan, Kapolrestabes Gidion: Unggahan Lama!
Ustadz Adi Hidayat Enggan Bangunkan Istri untuk Sholat Malam, Ternyata Ini Alasannya
Libur Nataru, 15.277 Pemudik Kembali ke Jakarta Lewat Terminal Kampung Rambutan
Ayah Kandung Meghan Markle Berencana Tinggal di Asia Tenggara, Takut Tak Bisa Bertemu Cucu Selamanya