Liputan6.com, New York- Belum lama ini salah satu merek pakaian dalam Victoria's Secret menggelar fashion show. Para model, mulai dari Alessandra Ambrosio hingga Kendall Jenner memamerkan pakaian dalam merek ini. Tentu saja, tak cuma pakaian dalam yang diperhatikan tapi juga tubuh model yang semuanya tinggi dan langsing.
Baca Juga
Alhasil, usai menonton tayangan pagelaran busana ini banyak perempuan yang merasa dirinya gemuk. Tak cuma pagelaran busana merek ini, aneka pakaian lain yang menampilkan model bertubuh tinggi dan langsing pun bisa menimbulkan perasaan yang sama.
Advertisement
Perasaan lebih gemuk memang lumrah terjadi. Bahkan sebuah studi dari Spanyol pada 2009 menunjukkan ketika melihat tayangan yang menampilkan orang yang lebih langsing dari kita bisa membuat jadi tidak percaya diri dan memicu gangguan makan atau eating disorder.
Hal tersebut terjadi karena para penonton kurang memahami apa yang dilakukan para model untuk bisa memiliki tubuh tersebut. Misalnya, foto-foto di media cetak atau online yang memperlihatkan model superlangsing tanpa cela, bisa saja telah mengalami pengeditan gambar. Lalu, bagi para model yang berjalan di catwalk menjalani diet ketat dan olahraga demi dapatkan tampilan terbaik.
"Informasi seperti itulah yang jarang dimiliki para penonton maupun pembaca. Lalu karena sifat manusia itu suka membandingkan dirinya dengan orang lain, ketika melihat para model membuat kita merasa buruk akan diri sendiri," seperti dituturkan profesor kinesiologi dari Jacksonville University, Heather Hausenblas.
"Padahal apa yang ditampilkan para model ini merupakan gambaran foto tak nyata atau tidak lepas dari latihan olahraga dan diet ketat," kata Hausenblas lagi seperti dikutip laman Cosmopolitan, Senin (14/12/2015).*