Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

Berapa Lama Waktu Ejakulasi yang Normal?

Ejakulasi bagi pria adalah momen yang diinginkan dan bahkan sebagian pasangan pernah memikirkan waktu normal untuk ejakulasi.

oleh Bella Jufita Putri diperbarui 05 Apr 2016, 21:30 WIB
Diterbitkan 05 Apr 2016, 21:30 WIB
ejakulasi
Ejakulasi bagi pria adalah momen yang diinginkan dan bahkan sebagian pasangan pernah memikirkan waktu normal untuk ejakulasi.

Liputan6.com, Jakarta Mungkin pernah terlintas di benak Anda atau pasangan, berapa lama waktu ejakulasi yang normal? 

Mengukur lamanya waktu ejakulasi bukanlah hal mudah karena saat berhubungan intim para pasangan melakukannya dengan kondisi spontan, seperti sebelum beristirahat penuh di malam hari.

Namun sebuah studi menjawab pertanyaan ini, seperti dikutip laman sbs.com.au, Selasa (05/4/2016). Peneliti melibatkan populasi umum sebanyak 500 pasangan yang melakukan seks dari seluruh dunia selama empat minggu lamanya dan mengukur durasinya menggunakan stopwatch.

Hasil penelitian menemukan rata-rata setiap pasangan melakukan hubungan intim berkisar antara 33 detik hingga 44 menit. Dan dari 500 pasangan tersebut waktu rata-rata pasangan mengalami ejakulasi ada pada menit kelima.

Waktu yang paten atau normal tentunya tidak berhasil didapatkan pada penelitian ini sebab beberapa aspek pendukung seperti penggunaan kondom atau kondisi penis pria (yang disunat atau tidak) mempengaruhi kesensitivitasan saat berhubungan.

Temuan lain pada studi yang berbeda pun menemukan adanya pengaruh antara usia pada pasangan bercinta. Pasangan yang lebih tua akan semakin mengalami waktu aktivitas seks yang pendek dan biasanya hal ini terjadi pada pria-pria berusia lanjut.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya