Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

LanjutkanStop di Sini

7 Hal yang Bikin Wanita Gagal Orgasme

Tujuh pemikiran saat berhubungan seks ini menyebabkan wanita gagal mencapai orgasme.

oleh Mulyono Sri Hutomo diperbarui 20 Jul 2016, 20:00 WIB
Diterbitkan 20 Jul 2016, 20:00 WIB
Bercinta
Ilustrasi Foto Bercinta (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Wanita mendambakan mengalami orgasme saat berhubungan seksual dengan pasangannya. Namun wanita lebih sulit mencapai orgasme dibandingkan pria. Dari penelitian dari The National Survey of Sexual Health and Behavior dari Kinsey Institute, dipaparkan fakta bahwa untuk bisa mencapai orgasme perempuan butuh berbagai rangsangan selain saat penetrasi penis.

Tentang orgasme wanita, psikolog seksual Zoya Dianaesthika Amirin menyampaikan pendapatnya. "Tanda wanita orgasme dapat dirasakan pada kontraksi vagina. Tanda kedua yang dapat dilihat berdirinya bulu kuduk pada sekitar tangan, tengkuk atau tangan," kata Zoya, kepada Liputan6.com saat membawakan acara Sexpedia. Baca : Begini Sensasi yang Dirasakan Wanita Ketika Orgasme.

Penyebab kegagalan wanita mencapai orgasme dapat terjadi karena pikiran mereka yang tak bisa fokus saat melakukan hubungan seks. Dilansir dari laman Women's Health pada Rabu, (20/7/2016), kegagalan wanita mencapai orgasme saat berhubungan seksual dengan pasangannya seringkali disebabkan fokus pikiran kaum hawa yang kerap teralihkan. 

"Wanita acapkali mengeluhkan pikiran mereka yang tak bisa fokus dengan aktivitas seks yang sedang dijalani. Keadaan ini bahkan terjadi ketika sedang masturbasi," ujar Karen Stewart, Psy.D., psikolog klinis yang memiliki spesialis mengatasi disfungsi seksual.

"Saat berhubungan seks, wanita acapkali sering kali merasa bersalah tentang dirinya," lanjutnya. Baca : Ladies, Pria Tertarik dengan 6 Bagian Tubuh Ini

Berikut 7 pikiran yang mengalihkan fokus wanita saat melakukan hubungan seks sehingga menyebabkan kegagalan mencapai orgasme :

1. Ini akan berlangsung lama

Jika pria membutuhkan waktu beberapa menit saat penetrasi penis untuk mencapai orgasme, wanita membutuhkan waktu yang lebih lama. "Rata-rata, wanita membutuhkan waktu 15 hingga 30 menit untuk bisa orgasme saat berhubungan intim, sementara pria pasangannya hanya membutuhkan waktu dua hingga 10 menit," kata Emily daAyala, terapis masalah seks pada Revive Therapy & Healing, Houston, Amerika Serikat.

Simak kelanjutan artikel pemikiran yang menyebabkan wanita gagal mencapai orgasme saat berhubungan seks dengan mengeklik tautan berikut ini.

Artikel Rekomendasi

Mengapa Pria Tertarik dengan Tampilan Payudara Wanita?

Ini yang Terjadi pada Tubuh Jika Lakukan Puasa Seks

Ladies, Lakukan 5 Hal Ini Agar Keindahan Payudara Terlihat Menantang 

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya