Semangka Juga Bisa Cegah Jerawat di Wajah

Tak banyak orang yang tahu bahwa semangka efektif mencegah pertumbuhan jerawat.

oleh Bella Jufita Putri diperbarui 09 Sep 2016, 15:30 WIB
Diterbitkan 09 Sep 2016, 15:30 WIB
semangka dan jerawat
Tak banyak orang yang tahu bahwa semangka efektif mencegah pertumbuhan jerawat.

Liputan6.com, Jakarta Buah yang kaya akan air juga memiliki warna menggoda ini, bukan hanya mampu menyegarkan mulut dan tenggorokan. Bahkan semangka mampu dijadikan ramuan rumahan untuk merawat kesehatan kulit wajah.

Kandungan dalam semangka ternyata efektif mencegah pertumbuhan jerawat pada wajah. Seperti dilansir laman Acne Treatment Aid, ditulis Jumat (9/9/2016) semangka yang bersifat antioksidan dengan segera melindungi tubuh dari radikal bebas yang mampu merusak lapisan kulit.

Namun selain diminum, semangka juga bisa dijadikan sebagai toner atau pembersih wajah yang efektif cegah jerawat dan mengencangkan kulit.

Jika Anda memiliki bekas jerawat yang sukar menghilang, pijat buah semangka pada wajah dan diamkan selama sepuluh menit, lalu bilas dengan air hangat. Lakukan dengan rutin hingga terjadi perubahan pada kulit.

Bukan hanya ahli menghilangkan noda bekas luka jerawat, semangka juga mampu mengencangkan dan menyeimbangkan produksi sebum pada kulit.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya