Tatapan Mata Mampu Ungkap Orientasi Seksual Anda

Studi mengungkap bahwa tatapan mata mampu mengungkap orientasi seksual seseorang.

oleh Bella Jufita Putri diperbarui 28 Okt 2016, 14:00 WIB
Diterbitkan 28 Okt 2016, 14:00 WIB
Tatapan Mata Mampu Ungkap Orientasi Seksual Anda. Source: Livescience
Tatapan Mata Mampu Ungkap Orientasi Seksual Anda. Source: Livescience

Liputan6.com, Jakarta Kelebihan dari mata yang mampu mengungkapkan perasaan hingga kepribadian seseorang benar-benar dibuktikan lewat studi ini.

Dalam penelitian di Cornell University, ditemukan bahwa mata dapat menunjukkan orientasi seksual manusia.

Dalam penelitian yang diterbitkan dalam Public Library of Science’s journal PLOS ONE, 300 siswa diminta menyaksikan tayangan seksual pria dan wanita yang sedang masturbasi. Peneliti menemukan adanya pelebaran pupil saat mereka mulai terangsang.

Siswa laki-laki yang diidentifikasi sebagai heteroseksual menampakkan pupil mata akan terbuka lebih lebar tanpa disadari.

"Jika seorang pria mengaku dirinya tertarik dengan wanita, maka matanya akan melebar saat melihat wanita. Sebaliknya jika pria itu gay, maka mata mereka akan melebar saat melihat pria," ungkap Ritch Savin-Williams, developmental psychologist di Cornel University, dikutip dari laman Live Science, ditulis Jumat (28/10/2016).

Bahkan Ritch juga menemukan adanya kesamaan pelebaran pupil yang terjadi pada wanita normal. Mereka merespons terhadap kedua gambar, namun bukan berarti wanita yang menyukai lawan jenis adalah biseksual. Ritch mengungkapkan bahwa terkadang ketertarikan mental tidak cocok dengan respons tubuh.

Seperti dilansir dari Everyday Health, seorang terapis seks dan penyuluh hubungan, Laura Berman, mengatakan bahwa daya tarik pria dan wanita memang dapat dilihat dengan singkat lewat mata mereka. Namun sebenarnya untuk mengungkap fakta-fakta seksualitas itu sangat rumit dan kompleks.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya