Liputan6.com, Jakarta Dewasa ini semakin banyak ibu yang melahirkan bayi kembar, baik yang identik (monozigot) mau pun yang fraternal (dizigot). Salah satunya adalah aktris papan atas, Beyonce Knowles. Ia baru-baru ini mengumumkan kehamilannya melalui akun resmi instagramnya.
Mengandung bayi kembar bukan hanya sekedar fenomena unik dalam dunia kehamilan saja. Ada fakta tersembunyi mengenai orang-orang yang terlahir kembar yang membuatnya jauh lebih spesial dari status kembarnya itu.
Seperti diinformasikan di laman Live Science, Sabtu (4/2/2017), penelitian yang dilakukan para ilmuwan di Denmark menemukan fakta bahwa orang-orang yang terlahir kembar memiliki potensi hidup lebih panjang dibandingkan yang tidak terlahir kembar.
Secara mendetil, para ilmuwan menemukan orang-orang yang terlahir kembar identik hidupnya lebih lama dibandingkan yang kembar fraternal. Namun jangka waktu hidup mereka secara keseluruhan lebih panjang dibandingkan yang tidak terlahir kembar.
Mereka yang terlahir kembar fraternal diyakini bisa bertahan hidup sekitar dua sampai tiga tahun lebih dari orang-orang yang tidak terlahir kembar. Kemudian mereka yang terlahir kembar identik diyakini bisa bertahan hidup empat hingga lima tahun melebihi orang-orang yang tidak terlahir kembar.
Salah satu alasan kuat yang dikemukakan oleh para peneliti adalah, orang-orang yang terlahir kembar lebih panjang umurnya atau lebih lama hidupnya karena didukung oleh ikatan sosial serta emosional yang terbentuk dengan sangat kuatnya antara dua orang pasangan kembar.
Keterikatan tersebut pasalnya membuat keduanya lebih aktif bertindak dalam upaya melindungi satu sama lain dan menurunkan potensi satu sama lain melakukan hal atau tindakan yang memiliki risiko tinggi terhadap kesehatan fisik dan mental keduanya.
Orang-orang yang Terlahir Kembar Lebih Panjang Umurnya, Kok Bisa?
Sebuah penelitian terkini mengungkap kemungkinan yang sangat besar orang-orang yang terlahir kembar hidup lebih lama daripada yang tidak.
diperbarui 04 Feb 2017, 19:00 WIBDiterbitkan 04 Feb 2017, 19:00 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Sempat Berusaha Bunuh Diri, Istri di Pekanbaru Malah Tewas di Tangan Suami
Tips Agar Permukaan Bolu Mulus dan Sempurna, Mudah dan Praktis
Tips Membeli Laptop Bekas vs Baru: Panduan Lengkap Memilih dengan Tepat
Kisi-Kisi Materi SKB CPNS 2024 Kemenkeu
Ini Ciri Ulama Pewaris Nabi yang Layak Dijadikan Guru, Diungkap UAH Berdasar Al-Qur’an
Romantis, Nadin Amizah Dilamar Faishal Tanjung Ditemani Rintik Hujan
Curah Hujan di Jakarta Diprediksi Meningkat, Pemprov Jakarta Siapkan Mitigasi Bencana
Ketika Kehilangan Jadi Inspirasi, Ariana Grande Salurkan Duka dan Harapan Lewat Perannya di Wicked
Saksikan FTV Kisah Nyata Spesial di Indosiar, Jumat 22 November Via Live Streaming Pukul 13.00 WIB
15 Tips Foto Makanan yang Menggugah Selera untuk Pemula
Respirasi Sel Adalah Proses Penting dalam Metabolisme Makhluk Hidup
6 Cuitan Netizen Keluhkan PPN Naik 12 Persen Mulai 2025 Ini Bikin Elus Dada