Mengulik Sejarah Jamu Nyonya Meneer yang Terancam Pailit

Perusahaan jamu Nyonya Meneer yang sudah berdiri sejak 1919 terancam pailit, intip sejarahnya.

oleh Nilam Suri diperbarui 04 Agu 2017, 19:09 WIB
Diterbitkan 04 Agu 2017, 19:09 WIB
Nyonya Meneer
Perusahaan jamu Nyonya Meneer yang sudah berdiri sejak 1919 terancam pailit, intip sejarahnya.

Liputan6.com, Jakarta Kalau berbicara tentang jamu, mungkin tak sedikit penduduk Indonesia yang akan langsung membayangkan potret hitam putih seorang wanita bersanggul. Nyonya Meneer, alias Lauw Ping Nio, adalah wanita bersanggul tadi, yang fotonya sudah menyebar ke seluruh penjuru Tanah Air, bahkan beberapa negara lain di dunia.

Siapakah Nyonya Meneer?

Mengutip TokohIndonesia.com, Nyonya Meneer adalah seorang perempuan keturunan Tionghoa yang lahir di Sidoarjo pada tahun 1895. Walaupun lahir pada masa penjajahan Belanda, nama Meneer yang dimilikinya bukan karena dia menikahi seorang meneer Belanda.

Saat Lauw Ping Nio (nama asli Nyonya Meneer) berada di dalam kandungan, sang ibu mengidam menir--sisa butir halus penumbukan padi. Inilah yang kemudian membuat sang ibu memanggil Lauw Ping Nio dengan sebutan Menir, yang kemudian diubah menjadi Meneer karena pengaruh Belanda.

Setelah dewasa, Meneer kemudian menikahi seorang pria asal Surabaya bernama Ong Bian Wan. Karena masih berada di bawah jajahan Belanda, saat itu rakyat Indonesia masih berada dalam kondisi memprihatinkan, termasuk juga suami Meneer.

Ong Bian Wan sering sakit-sakitan dan sulit sembuh. Berbagai pengobatan sudah diberikan, tapi kondisinya tidak pernah benar-benar membaik. Inilah yang akhirnya mendorong Meneer untuk mulai meracik jamu, yang adalah resep turun-temurun di keluarganya.

Tak dinyana, jamu racikan Meneer berhasil membuat suaminya sembuh. Hal ini membuat Meneer semakin bersemangat untuk meracik jamu dan mempraktikkan warisan kelihaiannya itu.

Nyonya Meneer juga lantas mulai meracik jamu untuk kerabatnya. Jamu buatannya biasa untuk mengatasi sakit-sakit ringan, seperti demam, sakit kepala, masuk angin, dan lainnya. 

 

Saksikan juga video berikut ini: 

Semakin dikenal

Karena hasilnya memuaskan, kabar kepiawaian Nyonya Meneer meracik jamu semakin menyebar luas. Orang-orang dari kota lain--saat itu Nyonya Meneer tinggal di Semarang--mulai mendengar tentang keahliannya ini.

Banyak permintaan datang ke Nyonya Meneer. Banyak juga yang meminta Nyonya Meneer untuk mengantarkan sendiri jamu racikannya itu.

Sayangnya, karena sibuk di dapur, Nyonya Meneer tidak mungkin mengantarkan jamunya sendiri. Inilah yang membuatnya kemudian menempelkan potret wajahnya pada kemasan jamu racikannya.

Jamu racikan Nyonya Meneer semakin terkenal, dan daerah penjualannya juga semakin luas. Akhirnya pada tahun 1919, suami dan keluarga Nyonya Meneer mendukungnya untuk mendirikan sebuah usaha jamu yang diberi nama "Jamu Cap Potret Nyonya Meneer" di Semarang.

Nyonya Meneer lalu membuka tokonya di Jalan Pedamaran 92, Semarang. Tokonya itu terus berkembang pesat. 

 

Merambah Ibu Kota

Saat seorang anaknya hijrah ke Jakarta pada tahun 1940, toko jamu Nyonya Meneer pun dibuka di Ibu Kota, tepatnya di Jalan Juanda, Pasar Baru, yang merupakan pusat ekonomi pada saat itu. Jamunya juga kemudian ikut meluas sampai ke seluruh penjuru negeri.

Pada tahun 1967, Nyonya Meneer duduk sebagai Direktur Utama perusahaan jamunya. Perusahaan itu secara formal dipercayakan kepada putranya, Hans Ramana. Tiga anak Nyonya Meneer yang lain, Lucy Saerang, Marie Kalalo, dan Hans Pangemanan, diangkat menjadi anggota dewan komisi perusahaan.

Nyonya Meneer meninggal pada tahun 1978, dua tahun setelah Hans Rumana meninggal dunia. Nyonya Meneer mewariskan pabrik jamu seluas 9.980 m2 yang dilengkapi dengan laboratorium dan kantor terpisah. Perusahaan jamu itu akhirnya dikelola oleh lima orang cucunya.

Pada tanggal 18 Januari 1984, didirikanlah Museum Jamu Nyonya Meneer di Semarang. Museum ini menjadi museum pertama di Indonesia. 

 

Dinyatakan pailit

Pada tahun 1985 terjadi perseteruan antara kelima cucu pewaris perusahaan jamu Nyonya Meneer. Perseteruan ini sampai membuat Menteri Tenaga Kerja saat itu, Cosmas Batubara, turun tangan. Tahun 1989 hingga 1994 terjadi konflik kedua yang berujung pada pelepasan saham anggota keluarga. Akhirnya, perusahaan jamu Nyonya Meneer, yang kemudian berubah nama jadi PT Nyonya Meneer, resmi menjadi milik salah seorang cucunya, Charles Saerang. Keempat saudaranya memilih berpisah setelah mendapatkan bagiannya masing-masing.

Di tangan Charles Saerang, perusahaan jamu Nyonya Meneer berhasil melebarkan sayapnya dan menembus pasar Singapura, Malaysia, Arab Saudi, Taiwan, dan Australia.

Perjalanan panjang perusahaan jamu Nyonya Meneer sempat dijadikan studi kasus ilmu pemasaran dan manajemen di sejumlah universitas di Amerika Serikat. Buku yang berjudul Family Business: A Case Study of Nyonya Meneer, One of Indonesia's Most Successful Traditional Medicine Companies diluncurkan bertepatan dengan perayaan 88 tahun berdirinya Perusahaan Nyonya Meneer.

Setelah berdiri lebih dari satu abad, sayangnya kini perusahaan jamu Nyonya Meneer mulai goyang.

Mengutip Antara News, Jumat (4/8/2017), PT Nyonya Meneer mengalami kesulitan likuiditas dan memiliki utang ratusan miliar ke 36 krediturnya. Majelis PN Semarang pun menyatakan PT Nyonya Meneer pailit.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya