Ahli Fengshui: Ini Warna Keberuntungan Anda di Tahun 2018

Ada warna hoki dan ada juga warna yang sebaiknya Anda hindari. Simak segera artikelnya yuk.

oleh Doddy Irawan diperbarui 07 Des 2017, 09:30 WIB
Diterbitkan 07 Des 2017, 09:30 WIB
Baju Kuning atau Pakaian Warna Kuning
Ilustrasi Foto Baju Warna Kuning (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Tak terasa ya sebentar lagi kita akan melewati pergantian tahun. Warna apa kira-kira yang akan mendominasi? Dapat dipastikan tren warna 2018 bakal mewarnai perubahan berbagai sektor kehidupan. Menurut ahli Fengshui, Ferry Wong, tahun depan merupakan tahun anjing dengan unsur tanah.

Bertukarnya tahun ayam dengan unsur api pada 2017 menjadi tahun anjing dengan unsur tanah pada 2018 juga harus dicermati. Mana warna yang akan membawa hoki dan mana warna yang sebaiknya dihindari.   

"Jadi kita lihat dulu unsurnya. Tahun 2018 kan unsurnya tanah. Warna yang akan membawa hoki di tahun anjing di antaranya kuning, krem, cokelat, putih, abu-abu, dan hijau. Warna-warna ini juga yang akan menjadi tren pada 2018 nanti," ujar lelaki yang akrab disapa dengan Master Wong kepada Health-Liputan6, Kamis (8/12/2017).

 

Simak juga video menarik berikut:

 

 

3 unsur yang terkait dengan warna hoki

Keindahan Aurora Borealis, Fenomena Alam yang Memanjakan Mata
Pemandangan saat aurora borealis menghiasi langit Reinfjorden di Reine, di Kepulauan Lofoten, Lingkaran Arktik (8/9). Aurora menampilkan banyak warna, tetapi yang paling sering muncul adalah warna hijau muda dan pink. (AFP Photo/Jonathan Nackstrand)

Analisis Fengshui Tahun 2018, ujar Master Wong, merupakan keterkaitan shio anjing dengan unsur tanah. Beberapa warna hoki akan membawa keberkahan dalam industri fashion maupun bangunan.

"Mengapa warna-warna tadi bisa membawa keberuntungan? Jadi ini sinergi dengan ketiga unsur. Di antaranya ada unsur tanah yang diwakili oleh warna kuning, krim, dan cokelat. Lalu ada unsur logam yang lekat dengan warna putih dan abu-abu. Terakhir yaitu unsur kayu yang dilekatkan dengan warna hijau," papar ahli Fengshui yang beragama Islam ini. 

 

Sebaiknya hindari warna berikut

[Bintang] Reza Artamevia
Mantan istri mendiang Adjie Massaid itu muncul dengan warna rambut silver bercampur abu-abu. Warnanya begitu kontras, dengan polesan bibir dengan ungu burgundy. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Setelah kita tahu jenis warna yang dianjurkan baik, ternyata ada juga beberapa warna yang dinilai berseberangan (ciong) dengan tahun anjing dengan unsur tanah. Masyarakat Tiongkok biasanya akan menghindari warna-warna yang enggak berbau hoki.

"Unsur yang berseberangan dengan unsur tanah itu adalah api dan air. Unsur api itu meliputi merah, ungu, orange, dan pink. Sementara unsur air yaitu hitam dan biru. Nah, ini warna-warna yang harus diwaspadai pemakaiannya," terang Master Wong.

Warna-warna di atas merupakan analisis untuk tren warna yang akan membawa hoki (keberuntungan) secara umum. Namun bila diaplikasikan ke individu, perlu juga disesuaikan dengan unsur tahun kelahiran masing-masing.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya