Sungguh Besar Faedah Baca Surat Al Ikhlas Sebelum Tidur

Bagi kaum muslim, dianjurkan membaca surat Al Ikhlas sebelum tidur. Dan rasakan faedahnya.

oleh Liputan6.com diperbarui 27 Jan 2021, 12:54 WIB
Diterbitkan 11 Apr 2018, 15:30 WIB
Tidur Nyenyak Tidur Pulas
Sebelum Tidur, Perbanyak Baca Surat Al Ikhlas. (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Tubuh dan pikiran seketika menjadi tenang saat kita tidur. Namun, akan terasa lebih melegakan lagi apabila sebelum terlelap, banyak-banyak mengucap syukur pada Allah SWT, karena telah dikaruniai banyak hal positif selama bekerja. 

Dianjurkan bagi kita untuk senantiasa melafalkan zikir sebagai ungkapan syukur atas nikmat yang telah diterima. Apalagi saat kita hendak tidur.

Sayyid Muhammad bin Alwi Al Maliki dalam kitab Abwabul Faraj, menyarankan agar kita banyak membaca Surat Al Ikhlas jelang tidur. Dasarnya adalah riwayat Tirmidzi.

Rasulullah Muhammad SAW bersabda, "Barangsiapa yang hendak tidur di pembaringannya, lalu ia menghadap sebelah kanan sambil membaca surat Al Ikhlas seratus kali, pada hari kiamat nanti Allah akan berseru kepadanya, 'Wahai hamba-Ku, masuklah ke dalam surga dari sisi kananmu'."

Pendapat serupa disampakan Imam At Thabari dalam kitab Mu'jam Ausath. Imam At Thabari menganjurkan membaca Surat Al Ikhlas jelang tidur mengingat keutamaannya yang begitu besar.

 

Manfaat Baca Surat Al-Ikhlas Sebelum Tidur

Dasarnya adalah riwayat yang disampaikan Jabir bin Abdullah, Rasulullah SAW bersabda,

"Siapa yang membaca qul huwallahu ahad (surat al-ikhlash) setiap hari sebanyak lima puluh kali, maka pada hari kiamat akan dipanggil dari kuburnya, 'Bangunlah, wahai orang yang senantiasa memuji Allah, masuklah ke dalam surga'."

Reporter: Ahmad Baiquni/Dream.co.id

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya