Peringatan Konten!!

Artikel ini tidak disarankan untuk Anda yang masih berusia di bawah

18 Tahun

Verifikasi UmurStop di Sini

Kiat Jitu Terhindar dari Disfungsi Ereksi

Ada beberapa kiat jitu agar pria terhindari dari disfungsi ereksi yang tidak menyenangkan.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 31 Agu 2018, 22:00 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2018, 22:00 WIB
Ilustrasi gangguan ereksi (iStock)
Ada tips terhindar dari disfungsi ereksi. (iStock)

Liputan6.com, Jakarta Ada kiat jitu terhindar dari disfungsi ereksi atau ketidakmampuan mempertahankan ereksi. Dengan mencoba kiat tersebut, ereksi pun bisa kembali pulih dan Anda berdua terpuaskan.

Dalam acara "Sadari Penyebab dan Faktor Risiko Disfungsi Ereksi (DE)" Dokter Spesialis Andrologi, Nugroho Setiawan memberikan langkah tepat terhindar dari disfungsi ereksi.

"Minimal olahraga 30 menit sehari. Bisa juga 5 kali seminggu. Olahraga yang tepat harus kardio, seperti jalan kaki atau lari. Tidak sehari olahraga ya dua hari sekali boleh," ujar Nugroho saat ditemui di Tjikinii Lima Restaurant, Jakarta, ditulis Jumat (31/8/2018).

Pria juga perlu mengonsumsi makanan seimbang dan perbanyak buah-buahan. Tidak ada batasan makan untuk terhindar dari disfungsi ereksi. Yang penting kebutuhan karbohidrat, protein, mineral, dan vitamin tercukupi.

 

 

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

 

Simak video menarik berikut ini:

Ejakulasi baik, ereksi berkualitas

Ciuman di leher - bekas cupang - seks (iStock)
Gaya hidup sehat menjauhkan diri dari disfungsi ereksi. (iStockphoto)

Gaya hidup juga memengaruhi kemampuan ereksi. Pria sebaiknya menghindari merokok, begadang, konsumsi makanan cepat saji (junk food), dan minuman beralkohol.

Penerapan gaya hidup tidak sehat akan membuat pria sulit ereksi, yang berujung pada disfungsi ereksi. Menjaga berat badan tetap ideal juga termasuk salah satu cara terhindar dari disfungsi ereksi.

"Cara ini bisa membuat suasana hati tenang dan tidak stres. Ejakulasi berjalan baik, ereksi juga berkualitas," Nugroho menambahkan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya