Keinginan BJ Habibie Dimakamkan di Kavling Nomor 120 Bakal Terwujud

Saat BJ Habibie meninggal, dia mau dimakamkan di sebelah kavling Ainun, nomor 120

oleh Aditya Eka Prawira diperbarui 11 Sep 2019, 23:38 WIB
Diterbitkan 11 Sep 2019, 23:38 WIB
BJ Habibie, BJ Habibie Meninggal, BJ Habibie Meninggal Dunia, BJ Habibie Wafat
Presiden RI ke-3 BJ Habibie saat melakukan silaturahmi dengan sejumlah tokoh bangsa dan tokoh gerakan suluh kebangsaan di kediamannya, Jakarta, Rabu (1/5/2019). Silaturahmi membahas kemajuan dan arah masa depan bangsa Indonesia. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa jam setelah kabar BJ Habibie meninggal, media sosial pun riuh dengan beredarnya sejumlah tentang Presiden ke-3 Republik Indonesia itu.

Kebanyakan adalah video berisi ungkapan cinta dan kehilangan akan sosok Ainun, yang meninggal dunia pada 2010.

Salah satu video yang paling banyak dibagikan tentang keinginan BJ Habibie yang ingin dimakamkan bersebelahan dengan Ainun di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan.

Dalam sebuah wawancara yang dipandu Najwa Shihab, BJ Habibie mengungkapkan alasannya mengizinkan Ainun dimakamkan di TMP Kalibata.

"Saya tahu dia di kavling nomor 121 di Kalibata Taman Pahlawan. Di kavling 120 kosong, tempat saya nanti," kata BJ Habibie saat itu.

"Saya buat persyaratan. Saya tidak mau istri saya dimakamkan di taman pahlawan kavling itu, kalau saya tidak di sebelahnya. Kalau enggak, enggak usah. Itu persyaratan mutlak," Habibie melanjutkan.

 

Video BJ Habibie Meninggal

Keinginan BJ Habibie Bakal Terwujud

BJ Habibie, BJ Habibie Meninggal, BJ Habibie Meninggal Dunia, BJ Habibie Wafat
Anggota Paspampres mengangkat peti jenazah Presiden RI ke-3 BJ Habibie saat tiba di rumah duka Patra Kuningan Jakarta, Rabu (11/9/2019). Peti jenazah BJ Habibie diselimuti bendera Merah Putih dan disemayamkan di rumah duka sebelum dimakamkan di TMP Kalibata. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Tampaknya, keinginan BJ Habibie di semasa hidup akan terwujud.

Menurut Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, BJ Habibie yang meninggal pada Rabu, 11 September 2019 pukul 18.05 WIB di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, akan dimakamkan di TMP Kalibata, bersebelahan dengan Ainun.

"Seingat saya di blok 120 dan 121," kata Pratikno.

Sebelum meninggal BJ Habibie sering mendatangi blok itu. Dia mengunjungi makam sang istri yang meninggal pada 22 Mei 2010 lalu.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya