Liputan6.com, Jakarta - Kasus positif Corona di Indonesia sudah dua hari terakhir menyentuh angka 1.000. Pada Kamis, 10 Juni 2020, tercatat terjadi penambahan sebanyak 1.241, sehingga jumlah akumulatifnya sebanyak 34.316 orang.
Juru bicara penanganan COVID-19, Achmad Yurianto, jumlah itu berasal dari pemeriksaan 17.757 spesimen. Akumulatif spesimen yang diperiksa sampai hari ini sudah mencapai 446.918 .
Berdasarkan laporan media COVID-19 pada hari ini, penambahan kasus terbanyak masih berasal dari provinsi yang itu-itu saja.
Advertisement
Untuk hari ini, Jawa Timur dan Sulawesi Selatan mencatat penambahan terbanyak jumlah kasus positif Corona harian di Indonesia.
Jawa Timur (273), Sulawesi Selatan (189), diikuti DKI Jakart (157), Jawa Tengah (139), dan Kalimantan Selatan (127)