Liputan6.com, Jakarta Seorang pria asal Spanyol baru-baru ini mengaku lebih percaya diri tentang seks dan berterima kasih pada video game bertema luar angkasa.
Sebuah video game yang diproduksi Myhixel, bernama Myhixel Play, adalah bagian dari sistem dari startup kesehatan seksual asal Spanyol.
Baca Juga
Dilansir dari Cnet, video game Myhixel memasangkan perangkat masturbasi dengan program gamified sederhana yang dirancang untuk membantu pengguna mengatasi ejakulasi dini. Dengan menggunakan aplikasi dan perangkat bersamaan, penggunanya dibuat membuka level baru melalui latihan kehidupan nyata dengan menumbuhkan kesadaran dan kontrol otot.
Advertisement
Perangkat tersebut memiliki bentuk bagaikan vas silikon hijau, sehingga bahkan jika Anda menaruhnya di rak, orang akan mengira itu vas bunga, hanya bedanya tidak dimasukkan bunga di dalamnya. Itu karena Myhixel adalah selongsong yang dapat dihangatkan sendiri dan dapat ditembus yang memberikan getaran lembut dan stabil ke penis.
Cara kerja game ini, pengguna akan diajak menjelajahi delapan planet. Yang pertama yang disebut Kronos, pengguna menonton video animasi tentang peran kunci yang dimainkan otot dasar panggul dalam ejakulasi dan kemudian diminta untuk bermasturbasi menggunakan perangkat sambil mengidentifikasi otot yang dibuat tegang selama prosesnya.
"Mereka belajar secara progresif untuk mengontrol tubuh dan pikiran mereka," kata pendiri dan CEO Myhixel yang berusia 37 tahun, Patricia Lopez Trabajo.
Seiring bertambahnya level, latihannya menjadi lebih menantang. Tujuan utamanya yaitu membiasakan penis untuk mempertahankan kendali selama penetrasi yang sebenarnya. Setelah setiap latihan, pemain mencatat statistik durasi mereka.
Saat mereka naik level dalam game, mereka juga meningkatkan level dalam penggunaannya di dunia nyata. Setidaknya, itulah idenya.
Â
Simak Video Berikut Ini:
Pendapat Ahli
Ejakulasi dini atau Premature Ejaculation (PE) mengacu pada ejakulasi yang terjadi lebih cepat dari yang diinginkan pria atau pasangannya. Kata lebih cepat sebenarnya subjektif, namun dari sudut pandang medis, "PE digambarkan pada umumnya berlangsung kurang dari dua hingga tiga menit setelah penetrasi," kata seorang profesor urologi di Stanford University School of Medicine, Dr. Michael Eisenberg.
"Bukan hanya mengganggu aktivitas seksual, pria dengan PE mengalami efek negatif lainnya, seperti depresi umum, perasaan malu dan bersalah yang lebih intens, kekhawatiran dan stres, dan ketakutan akan kegagalan," kata direktur Institut Murcian Seksologi di Murcia, Spanyol, dan anggota tim sains Myhixel, Jesus E. Rodriguez. Ia juga berkontribusi pada studi penelitian, di Journal of Sexual Medicine.
Menurut para ahli, PE dapat berasal dari masalah psikologis, seperti pelecehan seksual, citra tubuh yang buruk, rasa bersalah tentang seks, atau stres, yang tidak pernah berkurang sejak pandemi virus corona melanda tahun lalu. Disfungsi ereksi, hormon dan peradangan prostat juga bisa menjadi faktor penyebabnya.
"Mungkin juga ada penyebab genetik. Penelitian telah menunjukkan bahwa perubahan tertentu pada reseptor neurotransmitter dapat mengubah risiko PE seseorang," kata Eisenberg.
Dari sekian banyak penelitian yang telah mengeksplorasi potensi kerugian video game terhadap kesehatan mental dan fisik, para peneliti dan pengembang game semakin mengalihkan perhatian yang antusias pada cara game dapat meningkatkan kebugaran.
Game membantu pengguna mencapai tujuan kebugaran, mengelola rasa sakit dan kondisi kronis, serta memahami dan mengatasi tantangan kesehatan mental seperti kecemasan, depresi, gangguan bipolar, ADHD, dan PTSD. Misalnya game bernama Smokitten bertujuan untuk membantu perokok berhenti, atau game bernama One Leaves, yang mencoba menakut-nakuti remaja untuk bahkan memulai merokok.
Bagaimanapun, Myhixel menjadi game yang unik. Metaforanya memang tidak halus. Roket untuk menggambarkan penis, ada juga istilah lepas landas, menghitung mundur dan menaklukkan. Game ini, menurut Urology Care Foundation, selain bertujuan untuk menghibur, ini juga menyampaikan informasi pendidikan yang serius tentang masalah kesehatan yang berdampak pada satu dari tiga pria biologis berusia antara 18 dan 59 tahun (alias disfungsi seksual).
Vicente menyukai tema luar angkasa yang dibawakan Myhixel karena ia memahami betul rasa frustasi yang dialami tim kontrol misi yang dapat menyebabkan penderitaan mental dan emosional, serta frustrasi yang cukup besar.
Menurut pengakuan salah satu pengguna yang merupakan seorang wartawan berusia 38 tahun dari Madrid yang tidak ingin nama belakangnya disebutkan. Ia mengaku beralih ke Myhixel karena ia merasa sulit untuk mempertahankan kendali di dua posisi yang sangat ia dan rekannya nikmati. "Saya sudah ereksi dalam hitungan detik. Saya tahu saya harus belajar mengendalikannya demi (kebaikan) seks kami...Saya ingin memberi dan menerima lebih banyak kesenangan," katanya.
Game dalam Mengatasi Disfungsi Seksual
PE mungkin merupakan disfungsi seksual pria No. 1, tetapi menurut Trabajo, kebanyakan yang mengalaminya tidak sepenuhnya memahami fisiologi seksualnya. Oleh karena itu, sebelum pengguna Myhixel Play dapat melakukan perjalanan ke planet-planet, mereka menghabiskan waktu di stasiun ruang angkasa virtual untuk menonton video tutorial dari spesialis seksualitas manusia, yang menjelaskan dengan sangat rinci, dengan diagram, apa yang terjadi di tubuh selama ejakulasi.
Selain Myhixel, ada banyak aplikasi lainnya yang juga dikembangkan ahli urologi dengan maksud mengatasi disfungsi seksual (misalnya Kegel Nation, GuyFit, Edge, Stamena, dll) dengan berfokus pada fisik dan mental latihan yang membantu pria meningkatkan kinerja mereka. Video game seperti Myhixel tidak akan pernah bersaing dengan Fortnite atau Call of Duty, tetapi mereka menyoroti potensi game untuk menghadirkan kesenangan dan permainan ke ranah kesejahteraan seksual.
"Game adalah bahasa alami yang kita miliki sejak lahir. Game adalah instrumen untuk bermain. Orang bermain untuk mempelajari kemampuan beradaptasi. Itulah inti dari bermain," kata pendiri Games for Health Europe, sebuah organisasi nirlaba yang memajukan penelitian dan pengembangan game terapan dan mensponsori konferensi Game for Health Europe tahunan, Jurriaan van Rijswijk.
"Begitu mereka belajar mengendalikan tubuh mereka dan mereka bertahan lebih lama lagi, mereka mendapatkan lebih banyak harga diri," katanya.
Seorang profesional pemasaran di Seville, Spanyol, Trabajo meninggalkan posisi di industri pariwisata untuk pekerjaan di penjualan Eropa untuk Fleshlight, pembuat mainan seks pria di AS. Selama empat tahun bekerja, ia mengetahui bahwa sedikitnya 20% pria yang berjuang dengan ejakulasi dini mencari perawatan profesional, sebagian besar karena rasa malu.
Secara keseluruhan, Trabajo memperhatikan bahwa semakin banyak perangkat teknologi seks yang memasarkan diri mereka sendiri sebagai alat untuk kesehatan dan kebugaran yang kebanyakan dari itu untuk wanita daripada pria. Meskipun ada perangkat bermuatan elektroda bernama Morari Medical yang menjanjikan melawan PE dengan mengganggu sinyal saraf dari penis ke otak untuk menunda klimaks. Lalu ada Eddie, perangkat bebas resep berbentuk oval yang dapat dipakai untuk mengobati disfungsi ereksi dengan meningkatkan aliran darah.
Oleh karena Trabajo ingin melihat lebih banyak lagi produk teknologi seks yang dibuat untuk pria, sehingga ia mendapat ide yang memasangkan kebutuhan seks dengan game. Ia mengatakan Myhixel sebagai cara untuk menjangkau 80% pria yang tidak ingin pergi ke konsultasi secara langsung.
Advertisement