Jokowi: Pastikan Ketersediaan Tenaga Medis dan Obat-Obatan Bagi Korban Bencana di NTT dan NTB

Menkes juga diminta oleh Jokowi untuk memperbanyak pelayanan kesehatan bagi penanganan korban bencana di NTT dan NTB

oleh Giovani Dio Prasasti diperbarui 06 Apr 2021, 12:00 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2021, 12:00 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi pernyataan terkait aksi terorisme yang terjadi di Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan, dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Minggu (28/3/2021). (Biro Pers Sekretariat Presiden)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin sesegera mungkin menyediakan pelayanan kesehatan bagi para korban terdampak bencana di Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Pernyataan itu disampaikan Jokowi dalam salah satu arahannya di Rapat Terbatas Penanganan Bencana di Provinsi NTB dan NTT, yang digelar di Istana Merdeka pada Selasa (6/4/2021).

"Pastikan hadirnya pelayanan kesehatan dan penanganan korban yang memerlukan pertolongan medis," kata Jokowi, seraya meminta agar tim dan bantuan dapat tiba di lokasi secepatnya.

Presiden juga meminta kepada Menkes untuk memperbanyak tempat pelayanan kesehatan, serta mempersiapkan rumah sakit untuk penanganan para korban bencana.

"Serta memastikan ketersediaan tenaga medis dan obat-obatannya," kata Jokowi seperti dikutip dari siaran di Youtube Sekretariat Presiden.

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini

Minta Penuhi Kebutuhan Pengungsi

Pada kesempatan tersebut, Jokowi juga meminta jajarannya untuk segera memenuhi kebutuhan para pengungsi.

"Meskipun saya tahu hari Minggu sudah beberapa dikirim ke NTT-NTB, tetapi karena cuaca yang sangat ekstrem, bantuan itu belum bisa masuk ke lokasi sampai kemarin saya lihat."

Dia pun meminta agar Badan Nasional Penanggulangan Bencana dan pemerintah daerah untuk mendata titik-titik pengungsian, memastikan logistik, tenda, dan dapur, untuk memenuhi kebutuhan dasar pengungsi.

"Juga kebutuhan untuk bayi dan anak-anak, terutama air bersih dan MCK-nya."

Infografis Banjir Bandang Terjang NTT

Infografis Banjir Bandang Terjang NTT. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Banjir Bandang Terjang NTT. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya