Survei: Orang Indonesia Konsumsi Minuman Manis Setidaknya 1-2 Kali Sehari

Survei terbaru yang dilakukan Jakpat pun menemukan orang Indonesia mengonsumsi minuman manis setidaknya 1-2 kali sehari.

oleh Diviya Agatha diperbarui 22 Jun 2023, 16:30 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2023, 16:30 WIB
Ilustrasi es teh dan minuman manis. Foto: Pixabay.
Hasil survei Jakpat menunjukkan bahwa orang Indonesia dari berbagai generasi masih mengonsumsi minuman manis setidaknya 1-2 kali sehari. (Foto: Pixabay)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Selama beberapa tahun belakangan, minuman manis sudah menjadi favorit di kalangan orang Indonesia. Survei terbaru yang dilakukan Jakpat pun menemukan jikalau orang Indonesia mengonsumsi minuman manis setidaknya 1-2 kali sehari.

Jakpat melakukan survei pada 600 responden untuk mencari tahu perspektif generasi X, generasi Y, dan generasi Z soal kebiasaan menjaga kesehatan. Salah satunya dalam hal konsumsi makanan dan minuman sehari-hari.

Survei yang dilakukan hendak mencari tahu bagaimana konsumsi air, gula, karbohidrat, kebiasaan olahraga, dan kesadaran akan risiko kesehatan.

Hasilnya, 67 persen dari 600 responden yang mengikuti survei mengaku mengonsumsi minuman manis setidaknya 1-2 kali dalam sehari. Bersamaan dengan itu, 15 persen diantaranya mengaku mengonsumsi yang versi sugar-free atau tanpa gula.

"Dari segi gender, persentase wanita yang menerapkan gaya hidup bebas gula dua kali lipat dari pria," tulis hasil survei Jakpat yang diterima Health Liputan6.com pada Kamis (22/6/2023).

Kurang Minum Air Putih

Selain itu, hasil survei turut menunjukkan jikalau hanya ada 16 persen orang Indonesia dari tiga generasi di atas yang punya kebiasaan minum air putih cukup setiap harinya.

Bahkan, jumlah responden yang sering lupa minum air putih jumlahnya dua kali lipat lebih besar dari mereka yang punya kebiasaan minum air putih cukup.

Dari hasil survei tersebut, Jakpat menyimpulkan bahwa kesadaran akan pentingnya minum air putih di Indonesia tergolong rendah pada semua generasi.

Hasil Survei Soal Asupan Makanan

Karbohidrat
Nasi masih menjadi makanan pokok untuk orang Indonesia dengan lebih dari 60 persen responden masih mengonsumsinya. Credit: unsplash.com/Pille... Selengkapnya

Lebih lanjut Jakpat menjabarkan hasil temuan surveinya dalam hal makanan. Ternyata, nasi masih menjadi makanan pokok untuk orang Indonesia dengan lebih dari 60 persen responden masih mengonsumsinya.

Di sisi lain, 16 persen responden mengaku jikalau mereka masih menyantap makanan yang digoreng setiap harinya. Serta, lebih dari setengah responden mengaku masih berusaha menerapkan pola makan seimbang.

Hal itu diterapkan dengan tetap mengonsumsi sayuran dan buah. Sambil 12 persen di antara para responden berusaha mengurangi asupan karbohidrat dan 9 persen selalu memeriksa label nutrisi pada kemasan makanan.

Terakhir, hasil survei menunjukkan jikalau wanita ternyata lebih sehat dibandingkan pria. Hal itu lantaran ada 54 persen wanita mengonsumsi makanan seimbang, 30 persen mengurangi gula, dan 15 persen mengurangi karbohidrat.

Risiko Masalah Kesehatan yang Masih Diwaspadai

Ciri-ciri kolesterol tinggi
Generasi X dan Generasi Y di Indonesia masih waspada dengan kolesterol. (pexels.com/@karolina-grabowska)... Selengkapnya

Dari hasil survei yang dilakukan Jakpat turut menemukan jikalau 55 persen responden yang masuk kategori milenial atau generasi Y dan 52 persen responden generasi X sebenarnya masih waspada dengan kolesterol.

Namun, berbeda dengan generasi Z. Survei menunjukkan jikalau generasi Z justru merasa lebih waspada pada masalah pencernaan.

"Mereka menyadari bahwa masalah-masalah ini disebabkan karena konsumsi makanan dan minuman manis yang berlebihan, kurangnya konsumsi air mineral, konsumsi karbohidrat yang berlebihan, serta kurangnya olahraga," ujar head of research Jakpat, Aska Primardi.

Fakta Mengenai Risiko Diabetes Melitus
Infografis Journal_ Fakta Mengenai Risiko Diabetes Melitus (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya