Beberapa waktu lalu beredar kabar vaksin Veracela kosong selama 4 bulan secara Nasional. Siapa yang harus bertanggungjawab terhadap kekosongan vaksin cacar ini?
Meskipun Bio Farma tidak memproduksi vaksin untuk mencegah bayi dari cacar air ini, tapi pihaknya menilai ini disebabkan ada yang tidak berjalan selaras dengan Pemerintah.
Menurut Direktur Utama Bio Farma, Iskandar, ini disebabkan antara kebutuhan nasional dengan program nasional tidak berjalan selaras. Kalau dilihat, program nasional milik Pemerintah belum mengcover hal seperti itu, sementara di sisi lain masyarakat sangat membutuhkannya.
"Itu tugas-tugas kami kelihatannya, untuk masuk ke pasar, tidak lewat jalur pemerintah. Sekarang kan, kita jadi menyalahkan pemerintah, padahal masyarakat juga dituntut untuk memenuhi kebutuhannya sendiri. Kami melihatnya seperti itu. Jadi, jangan menyalahkan pemerintah saja," kata Iskandar, kepada tim Health Liputan6.com, Ujung Genteng, Sukabumi Selatan, Jawa Barat, ditulis Senin (16/9/2013)
Seperti diberitakan sebelumnya, bahwa vaksin yang dapat mencegah anak-anak dari penyakit cacar hilang selama 4 bulan secara Nasional. Beberapa pihak membenarkan hal itu, dan mengatakan ada masalah di produsen vaksin itu sendiri.
Hal seperti ini memang sangat rawan. Terlebih bila seorang anak tidak mendapatkan vaksin ini, dia akan mudah terpapar dengan virus Varicella ini.
Untuk mencegah hal seperti ini tidak terjadi pada anak-anak, Dr Piprim Basarah menghimbau kepada para orangtua, untuk membatasi pergaulan si anak selama beberapa waktu.
(Adt/Mel)
Baca Juga:
Indonesia Krisis Vaksin Cacar, Stok Kosong Sudah 4 Bulan?
Cacar Air pada Wanita Hamil Muda Berisiko Bayi Cacat
Vaksin Cacar Kosong, Siapa yang Harus Tanggung Jawab?
Siapa yang harus bertanggungjawab terhadap kekosongan vaksin cacar selama 4 bulan ini?
diperbarui 16 Sep 2013, 11:00 WIBDiterbitkan 16 Sep 2013, 11:00 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara dan Syarat Mendapat Diskon Listrik 50% dari PLN, Berlaku Dua Bulan di Tahun 2025
Top 3: Jenis Olahraga yang Bisa Bantu Atasi Sembelit
Tren Kecantikan Booming vs Makeup yang Akan Ditinggalkan pada 2025
Usai Marcus Rashford, 1 Lagi Bintang Manchester United Bakal Didepak Ruben Amorim
Pengamanan Nataru 2025, Polres Situbondo Turunkan 200 Personel
Upah Minimum 13 Kabupaten/Kota di Jawa Barat Deadlock, Ada Apa?
Rentan Alami Disabilitas dan Penyakit, Bayi Prematur Juga Hadapi Masalah Ketersediaan ASI
Harvey Moeis Puja-puji Sandra Dewi Saat Baca Pleidoi, Kutip Ayat Kitab Taurat dalam Sidang Kasus Timah
Penyakit Apa Saja yang Disebabkan oleh Banjir? Eks Direktur WHO Singgung 5 Jenis yang Wajib Diwaspadai
Beda Nasib, Laba Merdeka Battery Naik 2.627,11% hingga September 2024 saat Rugi MDKA Bengkak
Peluang Indonesia Masuk Semifinal Piala AFF 2024 usai Vietnam Tahan Imbang Filipina, Masih Terbuka Lebar
Apa Saja Sektor Penting Bebas PPN 12 Persen ?