Viral Wanita Ini Rayakan Ulang Tahun Kucing Kesayangannya, Bikin Ngakak

Saking cintanya, teman wanita ini gelar perayaan ulang tahun untuk kucing kesayangannya.

oleh Selma Intania Hafidha diperbarui 27 Jan 2021, 12:15 WIB
Diterbitkan 27 Jan 2021, 12:15 WIB
Viral Wanita Ini Rayakan Ulang Tahun Kucing Kesayangannya, Bikin Ngakak
Viral Wanita Ini Rayakan Ulang Tahun Kucing Kesayangannya. (Sumber: TikTok/ @sineat_in)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kucing merupakan salah satu hewan peliharaan yang bikin gemas dan perhatian. Kucing selalu menjadi pilihan bagi seseorang yang ingin memiliki hewan peliharaan. Bahkan tak jarang saking cintanya terhadap kucing peliharaan, seseorang memperlakukannya bak anggota keluarga sendiri.

Persahabatan antara kucing dan manusia memang selalu bikin gemas dan perhatian. Tak hanya perhatian seseorang ke kucing peliharaannya, namun kucing juga kerap berbuat suatu hal yang bikin hati majikannya menjadi meleleh karena selalu peka dan perhatian.

Belum lama ini viral di TikTok dan melintasi linimasa For Your Page (FYP) seorang wanita yang membagikan momen perayaan ulang tahun kucing peliharaan. Saking cintanya kepada kucing peliharaannya, wanita ini sampai mengundang teman-temannya untuk mengahadiri dan memeriahkan perayaan ulang tahun kucingnya.

Video yang diunggah pada bulan Desember 2020 ini sukses mencuri perhatian warganet. Bagi pecinta kucing tentunya relate dengan momen tersebut, yang dimana seseorang akan melakukan apa saja untuk kucing kesayangannya.

Momen perayaan ulang tahun kucing yang melintasi linimasa FYP ini dilansir Liputan6.com dari laman TikTok @sineat_in pada Rabu (27/1/2021).

Momen Perayaan Ulang Tahun Kucing

Viral Wanita Ini Rayakan Ulang Tahun Kucing Kesayangannya, Bikin Ngakak
Viral Wanita Ini Rayakan Ulang Tahun Kucing Kesayangannya. (Sumber: TikTok/ @sineat_in)... Selengkapnya

Persahabatan antara kucing dan manusia memang selalu mencuri perhatian. Kehangatan dan kebersamaan yang terpancar seperti persahabatan antar manusia. Kucing merupakan salah satu hewan yang menggemaskan dan selalu perhatian dengan majikannya. Saking cintanya, bahkan seseorang memperlakukan kucing dengan sangat baik bak saudara sendiri.

Banyak hal yang kerap dilakukan seseorang kepada kucing peliharaan. Walaupun kerap bikin ngakak dan geleng kepala, namun segala momen yang dilakukan seseorang untuk kucing kesayangannya memang selalu unik dan menarik. Bisa dijadikan teman dalam segala situasi, kucing salah satu hewan yang paling pengertian dan menjadi sahabat manusia.

Seperti yang belum lama ini viral dan melintasi linimasa For Your Page (FYP) seorang wanita yang membagikan momen perayaan ulang tahun kucing kesayangan temannya. Video yang diunggah pada bulan Desember 2020 ini sukses menyita perhatian para pengguna TikTok.

 

@sineat_in

“Ma izin ke acara ultah kucing temen yah “ #catslovers #birthdayparty #fypdongahh

♬ Stuck In The Middle - Tai Verdes

Dalam video yang diunggahnya sang pemilik akun memperlihatkan momen perayaan ulang tahun kucing temannya. Terlihat dalam video tersebut segala persiapan ulang tahun sudah disiapkan bak persiapan perayaan ulang tahun manusia. Tak ketinggalan kado, kue tart dan juga lilin yang menjadi suatu hal yang identik saat perayaan ulang tahun.

Bahkan video tersebut dibagi menjadi beberapa bagian lantaran banyak warganet yang penasaran bagaimana kelanjutan momen perayaan ulang tahun kucing kesayangan temannya tersebut. Dalam video lainnya memperlihatkan momen saat tamu undangan yang hadir pada acara ulang tahun tersebut tengah menikmati sajian yang sudah dijadikan.

Walaupun hanya perayaan ulang tahun kucing, namun momen ulang tahun tersebut sangat seru dengan kehadiran teman-teman dari majikan si kucing tersebut. Perayaan ulang tahun kucing ini tidak ada bedanya dengan perayaan ulang tahun manusia, tetap ada keseruan dan menyanyikan lagu ulang tahun bersama-sama.

Bahkan ekspresi kucing yang bernama Emma ini sangat menggemaskan saat teman-teman si majikan dengan semangat memberi kejutan saat perayaan ulang tahun tersebut. Ekspresi kucing memang selalu berhasil membuat seseorang menjadi gemas.

Komentar Kocak Warganet

Viral Wanita Ini Rayakan Ulang Tahun Kucing Kesayangannya, Bikin Ngakak
Viral Wanita Ini Rayakan Ulang Tahun Kucing Kesayangannya. (Sumber: TikTok/ @sineat_in)... Selengkapnya

Video yang diunggah pada 12 Desember 2020 ini sudah ditonton lebih dari 1 juta kali dan dibagikan lebih dari 3 ribu kali. Video tersebut mendapatkan 235 ribu likes dari para pengguna TikTok dan 6 ribu komentar dibubuhkan pada kolom komentar. Tak heran jika video tersebut viral dan melintasi linimasa FYP, pasalnya momen perayaan ulang tahun ini sangat unik dan curi perhatian warganet dan para pecinta kucing.

“WKWKWKWK LUCU BANGET SIH BISA BISANYA KEPIKIRAN.” tulis yuans.

“kalah ultah gue sama kucing, ultah gue ga semeriah itu woe.” kata a disertai dengan emot menangis.

“astagaa NGAKAKKKK SAMPE NANGIS2.” timpal IG:esthernataliaa.

“Merasa gagal jadi manusia.” tambah lalapodipsi disertai dengan emot kaget.

Bunn dlu w juga pernah rayain ultah kucing w sampe bener2 temen2 w bawa kado dan kadonya ada sabun, alat tulis sama wafer :).” komentar Ayu Fajar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya