10 Penyebab Jerawat di Pipi yang Harus Diketahui dan Cara Mengobatinya yang Tepat

Penyebab jerawat di pipi umumnya karena kontak langsung kulit wajah dengan kotoran.

oleh Ayu Rifka Sitoresmi diperbarui 06 Mei 2021, 20:25 WIB
Diterbitkan 06 Mei 2021, 20:25 WIB
10 Penyebab jerawat di pipi yang Harus Diketahui dan Cara Mengobatinya yang Tepat
Penyebab Jerawat di pipi. (Foto: Cosmopolitan.com))

Liputan6.com, Jakarta Penyebab jerawat di pipi hampir sama dengan penyebab dari jerawat yang biasa timbul di berbagai area wajah lainnya. Jerawat adalah salah satu masalah kulit yang cukup mengganggu. Pipi adalah salah satu area wajah yang paling sering jadi tempat munculnya jerawat. Biasanya, penyebab jerawat di pipi adalah penggunaan produk perawatan tertentu.

Selain itu, penyebab jerawat di pipi umumnya karena kontak langsung kulit wajah dengan kotoran. Jenis kotoran tersebut beranekan ragam, terkadang Anda pun tak sadar, merasa barang atau bahkan tangan yang sudah dianggap bersih namun sebenarnya masih kotor.

Hal ini sering terjadi yang terkadang dianggap sepele oleh sebagian orang, penyebab jerawat di pipi bisa dari penggunaan sarung bantal yang kotor ataupun menggunakan ponsel untuk melepon. Agar jerawat tersebut tak meradang, harus segera diobati dengan tepat.

Sebelumnya, Anda harus memahami terlebih dahulu penyebab jerawat di pipi. Berikut penjelasan detailnya yang telah dirangkum oleh Liputan6,com dari berbagai sumber, Kamis (6/5/2021).

Penyebab Jerawat di Pipi

10 Penyebab jerawat di pipi yang Harus Diketahui dan Cara Mengobatinya yang Tepat
ilustrasi Penyebab jerawat di pipi/freepik

1. Sarung Bantal yang Kotor

Sarung bantal yang kotor juga bisa menjadi penyebab jerawat di pipi yang mungkin jarang disadari. Memang, terkadang mengganti sarung bantal dan sprei hanya dilakukan jika sarung bantal tersebut sudah benar-benar berbau tidak sedap. Namun akan lebih baik jika kamu rajin mengganti sprei dan sarung bantal 1-2 minggu sekali. Tujuannya agar mengurangi kemungkinan adanya kotoran dari debu langit-langit rumah yang membawa kuman dan bakteri penyebab timbulnya jerawat di pipi.

2. Ponsel Kotor

Penyebab jerawat di pipi yang selanjutnya adala ponsel kotor. Ini bukan hanya masalah kotoran. Ponsel berpotensi memiliki jejak E. coli dan bakteri lainnya. Kapan pun kamu memegang ponsel di wajah, kamu menyebarkan bakteri itu ke kulit dan berpotensi menyebabkan lebih banyak jerawat terutama saat hormon sedang berkembang.

Membersihkan ponsel secara teratur dengan pembersih desinfektan dapat membantu meminimalkan jerawat. Jika sering menggunakan telepon untuk bekerja, pertimbangkan untuk membeli headset Bluetooth. Ganti sarung bantal setidaknya sekali seminggu.

3. Salah Menggunakan Produk Kecantikan

Penyebab jerawat di pipi yang berikutnya adalah salah menggunakan produk kecantikan. Menggunakan produk make up yang tidak cocok juga menjadi penyebab timbulnya jerawat di pipi. Untuk mengurangi risiko timbulnya jerawat tersebut, maka ada baiknya Anda memilih jenis make up yang sudah disesuaikan dengan jenis kulit dan pilih produk make up yang mengandung minyak. Biasanya pada beberapa produk yang aman dan mampu mencegah timbulnya jerawat memiliki label 'non-comedogenic' di kemasannya.

4. Alat Make Up yang Kotor

Penyebab jerawat di pipi tidak hanya disebabkan oleh salahnya dalam pemilihan produk kecantikan, namun juga bisa karena alat untuk make up yang sudah terlalu kotor. Alat make up yang kotor tentu saja berpotensi menimbulkan jerawat di pipi karena adanya bakteri yang berkembang.

Selain itu, alat make up yang kotor sudah pasti dihinggapi berbagai jenis kuman. Maka dari itu, selalu usahakan rajin dalam membersihkan alat make up, tentunya agar tidak meningkatkan risiko jerawat yang muncul pada pipi.

5. Stres

Penyebab jerawat di pipi yang sering dialami kaum hawa adalah stres yang berlebih. Sudah menjadi rahasia umum, jika kondisi stres mampu menyebabkan perubahan hormon. Perubahan hormon tersebut akan berpotensi untuk menjadi penyebab timbulnya jerawat di pipi. Maka dari itu, agar jerawat di pipi semakin menurun risiko untuk munculnya, ada baiknya berusaha mengatur stres yang sedang melanda dengan sedikit meditasi.

 

Penyebab Jerawat di Pipi Lainnya

10 Penyebab jerawat di pipi yang Harus Diketahui dan Cara Mengobatinya yang Tepat
Ilustrasi Penyebab Jerawat di Pipi. Credit: pexels.com/pixabay

6. Kebiasaan Tidak Membersihkan Muka

Penyebab jerawat di pipi ini sudah pasti bisa terjadi dan mungkin menjadi salah satu faktor utama. Kebiasaan tidak mencuci muka ketika dari luar ruangan akan meningkatkan risiko timbulnya jerawat di pipi. Hal ini wajar saja, mengingat kondisi luar ruangan yang sarat akan debu dan kotoran baik dari asap kendaraan dan lain sebagainya. Maka dari itu, biasakan untuk membersihkan muka sehabis dari luar ruangan, baik itu ketika sampai kantor atau rumah.

7. Kebiasaan Menyentuh Pipi

Kuman yang menempel di ponsel saja sudah berisiko menyebabkan jerawat di pipi, jadi tidak heran jika tangan yang bersentuhan langsung dengan kulit pipi bisa lebih besar risikonya menyebabkan jerawat. Memang yang namanya kebiasaan cukup menantang dan lumayan sulit dirubah, tapi tidak ada salahnya untuk mencobanya terlebih dahulu, pastinya diiringi dengan niat kuat.

8. Mengonsumsi Minuman Sembarangan

Penyebab jerawat di pipi yang berikutnya adalah mengonsumsi minuman yang sembarangan. Minuman yang bersoda dan minuman manis dapat meningkatkan kadar gula darah dan insulin. Hal ini akan memicu hormon menjadi tidak stabil.

9. Konsumsi Gula Berlebih

Apabila kamu memang gemar mengonsumsi makanan manis dan sadar jika mengalami penyebab jerawat di pipi, maka ada baiknya kamu mengurangi konsumsi makanan dengan kandungan gula tinggi tersebut. Beberapa makanan mengandung gula tinggi tersebut antara lain nasi putih, roti, pasta, minuman bersoda, dan minuman kemasan yang memiliki rasa manis.

Mengonsumsi makanan atau minuman tinggi gula akan memicu hormon androgen menjadi lebih aktif. Hal tersebut akan berakibat pada sel-sel kulit tumbuh lebih cepat dan produksi sebum meningkat. Dan ketika hal ini terjadi, maka jerawat di pipi akan lebih rentan untuk muncul. Selain itu, mengonsumsi makanan dan minuman manis akan turut memberi dampak negatif terhadap tubuh, salah satunya meningkatnya risiko terkena diabetes.

10. Mengonsumsi Makanan yang Mengandung Karbohidrat Berlebih

Penyebab jerawat di pipi berikutnya adalah memilih makanan yang mengandung banyak karbohidrat, seperti nasi putih dan roti. Hal ini akan memicu hormon androgen menjadi lebih aktif. Hal ini mengakibatkan sel-sel kulit tumbuh lebih cepat dan produksi sebum meningkat. Ketika hal ini terjadi, maka jerawat di pipi akan lebih rentan muncul.

 

Cara Mengobati Jerawat di Pipi

10 Penyebab jerawat di pipi yang Harus Diketahui dan Cara Mengobatinya yang Tepat
ilustrasi Penyebab Jerawat di pipi. /pixabay

Setelah mengetahui penyebab jerawat di pipi, Anda bisa lebih mudah untuk mengobatinya. Hal yang perlu Anda lakukan adalah menghindari penyebab tersebut. Namun, ada beberapa hal lain yang bisa dilakukan untuk mengobati jerawat di pipi.

Anda bisa memperhatikan produk perawatan atau skincare yang Anda gunakan. Pastikan produk perawatan memiliki kandungan non-comedogenic agar pori-pori wajah tak tersumbat. Beberapa bahan dasar yang bisa Anda pilih adalah timun atau teh hijau untuk menghindari iritasi.

Mengurangi makanan manis juga bisa Anda gunakan untuk menghilangkan penyebab jerawat di pipi. Akan lebih baik jika Anda mengonsumsi lebih banyak buah dan sayur daripada makanan ringan dengan kandungan yang memperparah jerawat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya