6 Artis Ini Pernah Alami Penyakit Otak Akut, Tukul Arwana Perdarahan Otak

Sederet artis ini pernah alami penyakit yang mengenai otak.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 23 Sep 2021, 17:15 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2021, 17:15 WIB
6 Artis Ini Pernah Alami Penyakit Otak Akut, Tukul Arwana Perdarahan Otak
Tukul Arwana (kiri), Epy Kusnandar (kanan). (Liputan6.com/bintang.com/Deki Prayoga)

Liputan6.com, Jakarta Tukul Arwana diketahui tengah menjalani perawatan intensif usai dilarikan ke rumah sakit pada Rabu (22/9/2021). Komedian berusia 57 tahun itu dibawa ke Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur karena mengalami perdarahan otak.

Keluarga dan kerabat dekat Tukul Arwana memohon doa untuk kesembuhan pembawa acara program Tukul One Man Show Indosiar itu. Namun hingga saat ini, dari pihak keluarga belum bisa memberikan keterangan lebih rinci mengenai kondisi presenter kondang itu.

Sebelum Tukul Arwana, beberapa artis juga pernah mengalami penyakit yang menyerang bagian otak. Seperti yang diketahui, otak merupakan salah satu bagian paling penting dalam tubuh manusia. Ada yang berhasil sembuh, ada pula yang mengembuskan napas terakhir.

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut 6 artis yang pernah mengalami penyakit otak, terbaru Tukul Arwana, Kamis (23/9/2021).

 

1. Tukul Arwana

Transformasi Tukul Arwana (kapanlagi.com)
Transformasi Tukul Arwana (kapanlagi.com)

Tukul Arwana dikabarkan mengalami masalah pada bagian otak hingga harus menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur. Menurut penjaga rumah, komedian berusia 57 tahun itu sempat mengeluh sakit kepala dan pusing sebelum dibawa ke rumah sakit.

Ditemui secara terpisah, pihak keluarga yang diwakilkan anak tertuanya, Ega Prayudi membenarkan jika sang ayah, Tukul Arwana tengah dirawat di rumah sakit akibat perdarahan otak.

"Betul (dirawat di rumah sakit)," katanya kepada wartawan.

Meski telah membenarkan jika sang ayah dilarikan ke rumah sakit, Ega tak menjelaskan secara detail mengenai kondisi Tukul Arwana. Hal ini karena sang ayah masih menjalani perawatan dan pemeriksaan intensif. Sebagai anak, Ega juga meminta doa kepada masyarakat agar sang ayah bisa segera pulih.

2. Robby Tumewu

Robby Tumewu
Robby Tumewu (Kapanlagi.com)

Aktor senior Robby Tumewu juga pernah mengalami penyakit pada otak yang ia derita sejak tahun 2013. Sebelum berpulang pada Senin (14/1/2019), Robby Tumewu memang sempat menderita penyakit stroke dan perdarahan otak hingga menjalani serangkaian operasi.

Kala itu, Robby terus berusaha untuk sembuh dan rajin melakukan terapi untuk penyakit stroke yang di deritanya. Bahkan ia sempat dikabarkan membaik pada tahun 2011. Di tahun 2013, Robby Tumewu kembali mengalami serangan stroke yang kedua dan dinyatakan telah masuk stadium parah.

Selama sisa hidupnya, Robby Tumewu cukup bergantung pada alat-alat medis untuk bertahan hidup. Namun takdir berkata lain, Tuhan mengambil nyawa Robby Tumewu diusia 65 tahun.

3. Epy Kusnandar

[Bintang] Epy Kusnandar
Preskon film Preman Pensiun (Deki Prayoga/bintang.com)

Epy Kusnandar pernah divonis mengalami kanker otak beberapa tahun silam. Saat itu kondisinya cukup parah hingga diprediksi hidupnya hanya tinggal empat bulan. Tapi dia tidak menyerah dan tetap berdoa serta berusaha. Pria 57 tahun itu sampai menjalani pengobatan alternatif.

Kini si komedian sudah sehat. Bahkan kondisi otaknya sudah mencapai 95%. Pemain Preman Pensiun itu rajin menjalani terapi herbal akar sidaguri dan mengonsumsi sarang semut.

4. Gugun Gondrong

5 Cerita Gugun Gondrong Usai Sembuh Tumor Otak, Punya Kesibukan Baru
5 Cerita Gugun Gondrong Usai Sembuh Tumor Otak, Punya Kesibukan Baru (sumber: YouTube Rico Ceper)

Mantan presenter dan MC kondang ini pernah mengidap tumor otak yang menyebabkan dirinya terbaring di rumah sakit. Setelah dilakukan operasi, Gugun dapat sembuh. Namun, ia sempat kehilangan memori masa lalunya tetapi dapat dipulihkan kembali.

5. Agung Hercules

Agung Hercules
Liputan6.com/IG/@agunghercules88

Agung Santoso atau dikenal sebagai Agung Hercules berpulang setelah berjuang melawan penyakit kanker otak. Artis yang dikenal dengan rambut gondrong dan barbel ini sempat menjalani perawatan di rumah sakit.

Akibat penyakit tersebut, dia terpaksa memangkas rambut gondrong yang menjadi ciri khasnya. Tubuhnya yang kekar perlahan-lahan mengurus. Meski menderita sakit, semangat Agung Hercules untuk sembuh sangat tinggi. Dia pun penuh rasa optimis. Namun, Tuhan berkehendak lain.

6. Dallas Pratama

Dallas Pratama
Dallas Pratama

Karena kelelahan bekerja, aktor FTV religi ini sempat pingsan karena darah tinggi. Ia dilarikan ke rumah sakit dan mengalami koma karena pembuluh darahnya pecah. Saat terbangun, ia pun mengalami hilang ingatan. Ia tidak mengingat siapa dan beberapa nama barang.

Diketahui, ia mengalami Aneurisma Otak, kondisi penipisan dinding pembuluh darah, karena pembuluh darahnya menipis, lama-lama terjadi penggelembungan. Kondisi tersebut membuat pria berusia 37 tahun itu harus menjalani tindakan bedah dan pemulihan dalam jangka waktu yang cukup lama.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya