Liputan6.com, Jakarta Barry Prima dikenal sebagai aktor senior yang sudah aral melintang di jagad perfilman Tanah Air. Aktor keturunan Belanda ini debut dalam film Primitif yang tayang tahun 1978. Kala itu usianya masih 23 tahun. Berdasarkan Wikipedia, tepat hari ini, 31 Oktober 2021, bintang sinetron Pedang Naga Puspa itu genap berusia 66 tahun.
Baca Juga
Namun, usia tak menjadi halangan untuk tetap berkarya. Memasuki usia kepala enam, Barry Prima masih tetap aktif berakting di layar kaca. Selama 43 tahun berkarier di dunia hiburan, pria kelahiran 1955 ini selalu konsisten menggeluti bidang seni peran. Terhitung, lebih dari 70 judul film dan 20-an judul sinetron telah ia mainkan.
Advertisement
Selain itu, Barry Prima juga sempat beberapa kali beradu akting dengan ratu film horor Indonesia, Suzzanna. Dalam banyak judul film yang dimainkan, ia lebih sering berperan sebagai pendekar karena memiliki tubuh yang berotot. Sosoknya menjadi idola kaum hawa pada masanya.
Dikenal sebagai aktor legendaris, berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, potret transformasi Barry Prima dari awal karier hingga kini, Minggu (31/10/2021).
1. Inilah potret lawas Barry Prima saat masih muda. Ketampanannya menjadi idola kaum hawa pada masanya.
Advertisement
2. Tak hanya tampan, ia juga meluluhkan hati penggemar lewat aktingnya yang luar biasa.
3. Selalu konsisten dalam seni peran, membuatnya masih eksis di dunia perfilman maupun sinetron hingga kini.
Advertisement
4. Gayanya yang macho tak pernah luntur termasuk saat berfoto dengan motor gede alias moge.
5. Meski tidak muda lagi, Barry Prima masih terlihat gagah saat membintangi sinetron kolosal.
Advertisement