Liputan6.com, Jakarta Belakangan ini Fujianti Utami atau akrab disapa Fuji sedang menyita perhatian. Ia dikabarkan sudah resmi berpacaran dengan adik Atta Halilintar, Thariq Halilintar. Fuji dan Thariq yang resmi berpacaran membuat fans mereka kian bungah. Fans merasa berhasil menjodohkan Thariq dan Fuji yang kerap mereka panggil dengan sebutan Thofu.
Baca Juga
Advertisement
Terlepas dari kabar bahagia tersebut, ada kabar menarik lainnya yang sedang viral di TikTok. Akun TikTok @kurniawanazrai baru saja mengunggah video yang menampilkan rumah Haji Faisal di kampung. Seperti diketahui, ayah dari Fuji dan Fadly berasal dari Padang dan menikahi perempuan bernama Dewi Zuhriti.
Haji Faisal dan Dewi lalu pindah dari Padang ke Jakarta untuk mengembangkan bisnis mereka, tekstil kain. Dalam video tersebut, akun TikTok @kurniawanazrai ini mengab adikan momen saat ia melewati rumah H. Faisal yang berada di kampung. Tak hanya itu, akun TikTok tersebut juga kerap unggah momen kebersamaannya dengan Haji Faisal di TikTok.
Penasaran kan melihat potret rumah opa Gala di kampung? Berikut Liputan6.com rangkum dari TikTok @kurniawanazrai, penampakan rumah Haji Faisal di kampung, Selasa (1/2/2022).
Rumah Dua Lantai
Unggahan akun TikTok @kurniawanazrai berhasil masuk fyp (for your page) saat menampilkan potret dari depan rumah Haji Faisal, opa Gala. Rumah tersebut terdiri dari dua lantai dengan cat warna kuning.
"Lagi lewat di depan rumah Haji Faisal yang di kampung," tulisnya.
Rumah ayah dari Fuji ini dibiarkan gerbangnya terbuka meskipun seluruh pintu dan jendelanya tertutup. Saat ini rumah Haji Faisal di kampung ini kosong tidak berpenghuni karena keluarga Haji Faisal tinggal di Jakarta untuk mengembangkan bisnis tekstil mereka.
Advertisement
Kanan kiri rumah rimbun tanaman
Rumah Haji Faisal di kampung ini sudah tidak berpenghuni. Meski begitu, gerbang bagian depan tetap terbuka namun pintu dan jendela-jendela tertutup rapat. Rumah dua lantai Haji Faisal ditinggalkan karena keluarga beliau menetap di Jakarta.
Apabila diperhatikan rumah opa Gala di bagian kanan kirinya rimbun tanaman. Mulai dari tanaman palem hingga tanaman lainnya tumbuh subur di sekitar rumah tersebut.
Komentar netizen
Penampakan rumah Haji Faisal di kampung ini menyita perhatian banyak orang. Ada banyak komentar yang merespons video tersebut. Berikut beberapa komentar pilihan dari netizen terkait rumah Haji Faisal.
"Tuh rumahnya aja di kampung bagus," tulis akun TikTok @arisbukanpenikmatwarisan.
"Bagus rumah pak Haji, sayang dianggurkan," tulis akun TikTok @yulia_sasnita.
"Pak Haji Faisal emang udah sultan dari dulu," tulis akun TikTok @dewiyanthymanik62.
Advertisement