7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan

Banyak orang yang tidak menyadari bahwa makna mimpi laba-laba juga dapat membawa kabar baik.

oleh Dyah Mulyaningtyas diperbarui 18 Mar 2022, 08:15 WIB
Diterbitkan 18 Mar 2022, 08:15 WIB
7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan
7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan (Sumber: Pixabay)

Liputan6.com, Jakarta Laba-laba merupakan salah satu hewan yang ditakuti oleh banyak orang. Kendati memiliki bentuk yang tidak terlalu besar, bagi orang yang tidak menyukainya laba-laba terlihat sangat mengerikan. Seseorang akan langsung takut melihat laba-laba ada di sekitarnya.

Namun apa jadinya jika laba-laba masuk ke dalam mimpi kamu hingga menggigit bagian tubuhmu? Mungkin sebagian orang akan takut dan langsung bertanya-tanya mengenai maksud mimpi laba-laba tersebut.

Rupanya mimpi laba-laba memiliki banyak makna. Laba-laba sendiri adalah simbol wanita yang memanipulasi orang lain. Namun, tak semua yang kamu lihat dalam mimpi merupakan pertanda buruk, termasuk melihat laba-laba ini.

Mimpi laba-laba pun sering dikaitkan dengan kejadian negatif dalam kehidupan. Namun, banyak orang yang tidak menyadari bahwa makna mimpi laba-laba dapat membawa kabar baik, yang akan mencerahkan hidup mereka. Berikut 7 arti mimpi laba-laba, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Jumat (18/3/2022).

1. Mimpi Laba-laba Raksasa

7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan
7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan (Sumber: Unsplash)

Jika mengalami mimpi laba-laba raksasa, hal itu menandakan manipulasi dalam segala hal yang kamu coba lakukan. Bermimpi tentang laba-laba raksasa dapat berarti banyak kekuatan, pemaksaan, dan otoritas.

Kamu harus memperhatikan orang-orang yang diajak bicara atau orang-orang di sekitar. Jika tidak melakukan ini, kamu akan berhadapan dengan konflik dan ketidaksukaan yang akan membebani dirimu.

2. Membunuh Laba-laba

7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan
7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan (Sumber: pexels)

Mimpi ini menandakan kamu memiliki masalah atau ketidaksepakatan dalam keluarga, mitra kerja atau teman di sekitar kamu. Jika laba-laba itu mati setelah dibunuh, itu berarti kamu akan memiliki musuh berbahaya yang harus dihadapi.

3. Melihat Sarang Laba-laba

7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan
7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan (Sumber: Unsplash)

Bagi kamu yang pernah mengalami mimpi melihat sarang laba-laba, hal itu kerap dikaitakan sebagai pertanda kurang baik. Kamu harus berhati-hati dan waspada di kehidupanmu. Sebab, ada orang terdekatmu yang memiliki niat jahat terhadap dirimu.

4. Melihat Laba-laba Hitam

7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan
7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan (Sumber: Pexels)

Jika kamu bermimpi melihat laba-laba hitam, kamu akan menghadapi banyak masalah. Hal itu akan memicu masalah ekonomi, keluarga, dengan pasangan kamu atau sehubungan dengan pekerjaanmu

5. Mimpi Digigit Laba-laba di Tangan

7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan
7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan (Sumber: Pexels)

Mimpi digigit laba-laba di tangan menandakan bahwa akan terjadi pertanda buruk bagi kamu. Jika sebelumnya kamu telah membangun hubungan bersama dengan pasanganmu, namun ada beberapa hal yang membuat kalian diterpa masalah.

Salah satunya kurangnya rasa percaya dan mengkhianati perasaanmu. Kamu perlu mencoba menyelesaikan masalah ini dengan cara yang baik.

6. Melihat Laba-laba Putih

7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan
7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan (Sumber: Pexels)

Arti mimpi melihat laba-laba putih melambangkan harapan, energi, dan penyembuhan. Kamu akan menerima hasil yang sangat menyenangkan untuk diri sendiri. Jika si pemimpi sakit, mimpi ini bisa sebagai pertanda kesembuhan

7. Anatomi Laba-laba

7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan
7 Arti Mimpi Laba-Laba, Punya Makna Negatif Tentang Kehidupan (Sumber: Pexels)

Tak selalu jadi pertanda buruk, anatomi laba-laba juga bisa menjadi kunci untuk memahami arti mimpi. Kedelapan kaki laba-laba merupakan simbol dari kelimpahan, kemakmuran, dan ketidakterbatasan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya