Liputan6.com, Jakarta Wilayah Timur Tengah khususnya Arab Saudi banyak memiliki tempat bersejarah dalam perkembangan Islam. Bahkan negara ini dikenal sebagai Tanah Suci umat Islam yakni Mekkah dan Madinah.
Selain Tanah Suci, Arab Saudi juga memiliki beberapa tempat situs kuno yang menyimpan sejarah cukup kelam. Wilayah ini bahkan dikenal sebagai suatu kota yang dianggap terkutuk dan dihindari warga saat itu.
Advertisement
Advertisement
Baca Juga
Kota tersebut bernama Madain Saleh. Menurut beberapa sumber kota kuno itu juga disebut pernah dijauhi oleh Nabi Muhammad SAW. Lantaran tempat ini dulunya dihuni oleh kaum Tsamud yang disebut enggan mengikuti ajaran Nabi Saleh.
Lokasi Madain Saleh terletak di dekat Al-'Ula, Provinsi Madinah di wilayah Hijaz, Arab Saudi. Tempat ini disebut pula sebagai Al-Hijr atau Hegra. Situs ini didominasi oleh peninggalan Kerajaan Nabatea dari abad ke-1 Masehi.
Kota Kuno Madain Saleh
Madain Saleh atau Kota Al-Hijr berasal dari bahasa Arab yang berarti kota Saleh. Sisa-sisa dari Bangsa Lihyan serta Romawi juga dapat ditemukan di situs ini.
Dalam Al-Quran diceritakan penghunian wilayah Madain Saleh adalah Kaum Tsamud bangsa Nabatea pada masa Nabi Salih. Mereka hidup sejak 3.000 tahun sebelum Masehi, di antara zaman Nabi Nuh AS hingga zaman Nabi Musa AS.Â
Kaum Tsamud diceritakan diterjang oleh gempa bumi dan sambaran petir sebagai hukuman dari Allah karena mereka menyembah berhala.
Advertisement
Disebut Kota Terkutuk
Konon, tempat itu dahulu disebut sebagai kota terkutuk. Hal ini dikarenakan bangsa Nabatea menolak untuk meninggalkan kepercayaan mereka dan lebih memilih menyebah dewa dibandingkan Allah SWT.
Menurut kisahnya pula Allah SWT menurunkan azabnya untuk kaum Tsamud karena tidak mau mengikuti ajaran Nabi Saleh. Kaum itu mendapatkan azab berupa petir besar yang menghancurkan peradaban mereka. Seluruh kaum meninggal dunia dan hanya menyisakan beberapa bangunan saja.
Kini Madain Saleh terdiri dari bukit-bukit pasir beragam warna dari merah, kuning hingga putih. Di kota ini juga banyak ditemukan bangunan yang berasal dari ukiran batu berukuran raksasa.Â
Dijauhi Nabi Muhammad SAW
Dalam sebuah riwayat diceritakan bahwa Nabi Muhammad SAW bahkan enggan untuk berhenti di kota tersebut. Kala itu ia memerintahkan sahabatnya untuk mempercepat langkah meski beberapa di antara mereka sedang minum dan memasak.
"Janganlah kalian memasuki tempat tinggal orang-orang yang dzalim, kecuali sambil menangis. Karena apa yang menimpa mereka bisa menimpa kalian"Â Lalu Nabi Muhammad menutup kepalanya dengan kain selendang, dan mempercepat perjalanannya, hingga berhasil melewati daerah itu. (HR. Ahmad dan Bukhari).
Advertisement
Jadi Warisan UNESCO
Pada 2008 UNESCO menyatakan Madain Saleh sebagai sebuah Situs Warisan Dunia pertama di Arab Saudi. Terdapat sekitar 131 monumen makam batu dengan relief yang detail dari zaman Nabatea.