12 Penyebab Terlambat Haid Satu Bulan, Perhatikan Siklusnya

Penyebab terlambat haid satu bulan bisa terjadi karena kondisi medis yang membahayakan.

oleh Laudia Tysara diperbarui 12 Mei 2023, 14:00 WIB
Diterbitkan 12 Mei 2023, 14:00 WIB
[Fimela] Kalender
Ilustrasi kalender | unsplash.com/@bajkorenata... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Memperhatikan penyebab terlambat haid satu bulan sangat penting dilakukan oleh wanita. Keterlambatan ini merupakan tanda sistem reproduksi wanita sedang bermasalah. Untuk bisa memastikan, siklus menstruasi setiap bulan perlu diperhatikan betul.

Siklus menstruasi wanita, umumnya terjadi 28 hari sejak hari pertama periode menstruasi sampai hari pertama periode selanjutnya. Jika pada periode selanjutnya wanita tidak mengalami haid, berarti haid terlambat satu bulan tengah terjadi. Menstruasi memang dipengaruhi sekali oleh hormon, tetapi penyebab terlambat haid satu bulan tetap tidak boleh disepelekan.

Selain hormon, penyebab terlambat haid satu bulan bisa terjadi karena kondisi medis yang membahayakan. Pertumbuhan sel non-kanker, diabetes, obesitas, menopause dini, masalah tiroid, dan masih banyak lagi. Sementara penyebab umum terlambat menstruasi adalah tengah terjadi pembuahan atau kehamilan.

Berikut Liputan6.com ulas penyebab terlambat haid satu bulan dari berbagai sumber, Selasa (8/12/2020).

 

Penyebab Terlambat Haid Satu Bulan

test pack
Ilustrasi test pack | copyright: rawpixel... Selengkapnya

Kehamilan

Kehamilan merupakan penyebab terlambat haid satu bulan yang paling sering dialami oleh wanita. Tepatnya terjadi selama 40 minggu antara waktu menstruasi terakhir dan kelahiran (38 minggu dari pembuahan). Saat terjadinya kehamilan, dinding rahim tidak akan diluruhkan dan haid tidak akan terjadi.

Hal ini pula yang mendasari tidak adanya haid pada ibu hamil. Bagi yang aktif secara seksual dan tidak menggunakan alat kontrasepsi, hamil merupakan hal pertama yang harus dipikirkan. Untuk mengonfirmasi, lakukanlah pemeriksaan kehamilan dengan menggunakan test pack dan berkonsultasi kepada bidan atau dokter spesialis kandungan.

Sindrom Ovarium Polikistik (PCOS)

Sindrom ovarium polikistik atau Polycystic ovary syndrome (PCOS) merupakan kondisi ketika wanita memproduksi lebih banyak hormon androgen pria. Penyebab terlambat haid satu bulan ini membuat wanita tidak akan mengalami ovulasi.

Termasuk tidak melepaskan sel telur setiap bulan. Selain membuat menstruasi tidak teratur, kondisi ini ditandai dengan obesitas, jerawat, dan pertumbuhan rambut berlebih.

Kadar hormon seks, androgen, atau testosteron wanita ini sangat tinggi. Kondisi seperti ini bahkan bisa menyerang anak perempuan usia 11 tahun. Menurut sebuah penelitian, PCOS mempengaruhi antara 10 persen dan 20 wanita usia reproduksi atau 5 juta wanita Amerika.

Penyebab Terlambat Haid Satu Bulan

Efektif Meringankan Stres dan Depresi
Ilustrasi Stres | Credit: pexels.com/EnginA... Selengkapnya

Stres

Stres kenyataannya bisa begitu berdampak buruk bagi kesehatan wanita. Stres yang parah dan berkepanjangan juga menyebabkan wanita tidak bisa melepas sel telurnya. Meski demikian, penyebab terlambat haid satu bulan ini bisa dikontrol dan dicegah.

Terlambat haid terjadi ketika stres memengaruhi perubahan hormon dan hipotalamus. Hipotalamuslah merupakan bagian otak yang bertanggung jawab mengatur siklus menstruasi. Selain menstruasi yang terlambat, kondisi ini bisa menjadi penyebab turun atau naiknya berat badan secara drastis.

Jika merasa sedang stres kemudian menstruasi terlambat, coba lakukan meditasi. Tenangkan diri, ubah gaya hidup, dan hilangkan penyebab stres ini. Dukung juga dengan pola hidup sehat seperti mengonsumsi banyak buah dan sayur. Mulai berolahraga dan tidur cukup.

Penyakit Kronis

Jangan abaikan ketika mengalami terlambat menstruasi selama satu bulan. Penyakit kronis seperti diabetes atau kadar gula darah naik bisa menjadi penyebab terlambat haid satu bulan.  Selain diabetes, penyakit celiac yang menyerang saluran cerna bisa menjadi alasannya.

Penyakit diabetes dapat membuat gula darah tidak stabil. Gula darah yang tidak stabil dapat menyebabkan terjadinya perubahan hormon. Hingga membuat siklus menstruasi terganggu bahkan terlambat.

Penyakit celiac juga dapat memengaruhinya karena gangguan penyerapan nutrisi. Gangguan ini akan menyebabkan peradangan hingga kerusakan usus kecil. Kondisi inilah yang nantinya membuat wanita bermasalah dengan menstruasi hingga mengalami diare dan dehidrasi.

Penyebab Terlambat Haid Satu Bulan

olahraga-kezo
Ilustrasi olahraga | Unsplash... Selengkapnya

Olahraga Berlebihan

Olahraga merupakan salah satu kegiatan yang wajib dilakukan oleh siapa saja. Meski demikian, olahraga yang tidak sesuai dengan porsinya dapat menyebabkan gangguan hormonal. Tentu dampaknya tidak main-main karena bisa menjadi penyebab terlambat haid satu bulan bagi wanita dan siklus menstruasi menjadi tidak teratur.

Kehilangan cadangan lemak dalam jumlah besar secara tiba-tiba juga dapat membuat tubuh kekurangan energi untuk menghasilkan hormon estrogen dan progesteron yang mengatur haid. Akibatnya, terlambat haid atau bahkan tidak haid sama sekali bisa saja terjadi. Kondisi ini biasanya rentan terjadi pada wanita yang sempat kehilangan berat badannya.

Obesitas

Tidak hanya berat badan rendah, tetapi juga berat badan yang berlebihan/obesitas. Wanita yang memiliki berat badan berlebihan akan mengalami perubahan hormon. Perubahan hormon inilah yang menjadi penyebab terlambat haid satu bulan.

Indesk massa tubuh wanita obesitas, yakni 25-30 yang akan mengalami keterlambatan ini. Hormon yang dimaksud adalah insulin. Hormon insulin akan berubah kadarnya dan berakibat pada menstruasi yang terganggu.

Kondisi ini juga bisa berarti ada kondisi kesehatan lain. Misalnya saja seperti PCOS dan hipotiroidisme yang juga dipengaruhi obesitas. Maka dari itu mulai perhatikan konsumsi makan dan berat badan agar siklus menstruasi kembali normal.

Penyebab Terlambat Haid Satu Bulan

Gambar Ilustrasi Tiroid
Ilustrasi masalah tiroid | Sumber: Freepik... Selengkapnya

Masalah Tiroid

Mengalami masalah tiroid bisa menjadi penyebab terlambat haid satu bulan. Terutama pada kelenjar tiroid yang terlalu aktif atau kurang aktif bekerja. Ketika hal ini terjadi, biasanya metabolisme tubuh akan terganggu.

Kondisi ini bisa mengganggu siklus menstruasi karena tiroid-lah yang mengatur metabolisme tubuh. Metabolisme yang terganggu akan semakin memperparah terlambatnya menstruasi. Jadi, jika mengalami gangguan pada kelenjar tiroid, baik itu hipotiroid maupun hipertiroid, kondisi ini bisa berdampak pada siklus haid wanita.

Ciri-ciri gangguan kelenjar tiroid yang sering muncul adalah tubuh merasa sangat kelelahan, berat badan cepat berubah, rambut rontok, dan sensitif terhadap suhu panas atau dingin.

Hormon Prolaktin

Memiliki hormon prolaktin yang berlebihan bisa menjadi penyebab terlambat haid satu bulan. Hormon ini biasanya dihasilkan pada kelenjar pituitari. Hormon ini biasanya meningkat saat sedang menyusui.

Namun, kelebihan hormon ini juga bisa menjadi tanda penyakit ginjal dan tumor kelenjar pituitari di otak. Bahkan, hormon ini juga dapat memengaruhi kinerja hormon estrogen dan progesteron. Hingga kondisi ini menyebabkan adanya keterlambatan menstruasi.

Penyebab Terlambat Haid Satu Bulan

Ilustrasi timbangan | Freepik
Ilustrasi timbangan | Freepik... Selengkapnya

Berat Badan Turun Drastis

Memiliki berat badan yang cukup rendah/kurus menjadi penyebab terlambat haid satu bulan. Berat badan yang rendah biasanya dipengaruhi gangguan nafsu makan. Kondisi ini disebut dengan istilah anoreksia nervosa. Namun, gangguan makan ini memiliki pengaruh besar terhadap keterlambatan menstruasi.

Tidak mendapat cukup asupan kalori dapat mengganggu produksi hormon untuk ovulasi. Sehingga benar saja akan menyebabkan wanita terlambat menstruasi. Dampak buruknya, siklus haid menjadi berantakan dan tidak menentu.

Indeks massa tubuh wanita yang memiliki berat banda rendah pasti kurang dari 18.5. Agar bisa segera mendapat menstruasi, atur pola makan lebih teratur. Hilangkan juga gangguan makan ini dengan konsultasi ke dokter.

Menopause Dini

Perimenopause terjadi antara 2-8 tahun sebelum menopause. Pada fase ini, haid bisa menjadi lebih sering atau lebih jarang. Penyebab terlambat haid satu bulan ini pun dapat memunculkan hot flash, sering berkeringat, sulit tidur, vagina kering, dan gangguan mood.

Kebanyakan wanita mulai memasuki masa menopause di usia 45-55 tahun. Namun, ada pula wanita yang mengalami gejala-gejala menopause pada usia 40 tahun ke bawah. Kondisi ini disebut sebagai menopause dini. Menopause menyebabkan pelepasan sel telur berhenti, hasilnya menstruasi terlambat atau bahkan terhenti sama sekali.

 

Penyebab Terlambat Haid Satu Bulan

Gambar Ilustrasi Fibroid atau Polip Uterus
Ilustrasi fibroid | Sumber: Freepik... Selengkapnya

Fibroid Rahim

Fibroid rahim termasuk penyebab terlambat haid satu bulan. Kondisi ketika tumor berotot sudah berkembang pada dinding rahim. Tak heran jika siklus wanita yang memiliki fibroid akan berantakan.

Fibroid ini bersifat non-kanker dan memiliki ukuran sekecil biji apel hingga sebesar jeruk bali. Selain keterlambatan, fibroid bisa membuat menstruasi terasa lebih berat. Cukup menyakitkan dan menyebabkan anemia.

Alat Kontrasepsi

Alat kontrasepsi ketika menjalakan KB dapat menjadi penyebab terlambat haid satu bulan. Hal ini disebabkan karena pil KB mengandung hormon estrogen dan progestin.

Hormon inilah yang dapat mencegah ovarium melepaskan sel telur. Setelah melakukan KB, sebagian wanita akan mengalami haid teratur lagi setelah enam bulan kemudian. Hal ini berlaku juga untuk program KB yang ditanam dan disuntikkan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya