6 Potret Gaya Ratu Rizky Nabila Bercadar, Dicibir Masih Pakai Celana Jeans

Ratu Rizky Nabila mengundang cibiran warganet karena penampilan barunya yang mengenakan jeans, walau sudah tampil bercadar.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 21 Jul 2023, 20:30 WIB
Diterbitkan 21 Jul 2023, 20:30 WIB
6 Potret Gaya Ratu Rizky Nabila Bercadar, Dicibir Masih Pakai Celana Jeans
Gaya Ratu Rizky Nabila bercadar. (Sumber: Instagram/raturn)

Liputan6.com, Jakarta Ratu Rizky Nabila membuat sebuah gebrakan baru dalam hidupnya. Penyanyi sekaligus model itu kini tampil dengan hijab dan cadarnya. Ia juga telah menghapus semua foto seksinya. Sebelumnya, wanita kelahiran 2 Oktober 1994 itu dikenal publik usai kasus perceraiannya dengan atlet sepakbola Alfath Fathier mencuat.

Setelah resmi bercerai, ia dikabarkan menikah dengan bule asal Libya. Namun tidak bertahan lama, rumah tangganya kembali berkahir dengan perceraian. Lama tak terdengar lagi kabarnya, kini ibu satu anak itu mengejutkan publik dengan penampilan barunya mengenakan hijab dan juga cadar.

Dengan penampilan bercadar, wanita 28 tahun itu terlihat mengunggah potret kebersamaan dengan ustaz Derry Sulaiman. Wanita yang kerap tampil seksi itu tampil dengan pakaian tertutup beserta cadar hitam yang menutupi wajahnya. Namun, penampilannya itu justru mengundang cibiran netizen. Pasalnya, meski pakai cadar, ia tetap masih mengenakan celana jeans.

Disebut sudah berhijrah karena bercadar, berikut ini 6 potret gaya Ratu Rizky Nabila bercadar yang dirangkum Liputan6.com dari Instagram pribadinya, Jumat (21/7/2023).

1. Ratu Rizky Nabila terlihat didampingi oleh ustaz Derry Sulaiman saat mengunggah potret pertama mengenakan cadar. Seolah menegaskan kini dirinya telah mantap berhijrah.

6 Potret Gaya Ratu Rizky Nabila Bercadar, Dicibir Masih Pakai Celana Jeans
Gaya Ratu Rizky Nabila bercadar. (Sumber: Instagram/raturn)

2. Berbeda dari penampilan sebelumnya yang seksi, Ratu Rizky Nabila kini tampil tertutup dengan cadar.

6 Potret Gaya Ratu Rizky Nabila Bercadar, Dicibir Masih Pakai Celana Jeans
Gaya Ratu Rizky Nabila bercadar. (Sumber: Instagram/raturn)

3. Dalam penampilan ini, kontestan Miss Earth 2019 ini menuai banyak sanjungan dari netizen karena sudah menutup auratnya.

6 Potret Gaya Ratu Rizky Nabila Bercadar, Dicibir Masih Pakai Celana Jeans
Gaya Ratu Rizky Nabila bercadar. (Sumber: Instagram/raturn)

4. Namun sanjungan itu terpatahkan dengan banyaknya cibiran atas penampilannya yang satu ini.

6 Potret Gaya Ratu Rizky Nabila Bercadar, Dicibir Masih Pakai Celana Jeans
Gaya Ratu Rizky Nabila bercadar. (Sumber: Instagram/raturn)

5. Pasalnya, beberapa unggahan yang mengenakan cadar, ia masih memakai celana jeans. Perpaduan ini dirasa kurang tepat untuk penampilannya.

6 Potret Gaya Ratu Rizky Nabila Bercadar, Dicibir Masih Pakai Celana Jeans
Gaya Ratu Rizky Nabila bercadar. (Sumber: Instagram/raturn)

6. Tidak sedikit yang menanyakan tentang konsep dari busananya. 'Cadar celana jeans, mode baru kali ya?' tulis salah satu warganet.

6 Potret Gaya Ratu Rizky Nabila Bercadar, Dicibir Masih Pakai Celana Jeans
Gaya Ratu Rizky Nabila bercadar. (Sumber: Instagram/raturn)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya