Liputan6.com, Jakarta Box hampers Lebaran bisa menjadi hadiah untuk keluarga. Hampers adalah hadiah yang sering diberikan saat hari raya atau hari istimewa lainnya. Sebelum istilah hampers populer, bingkisan atau hadiah semacam ini lebih sering disebut sebagai parsel.
Membagi hampers adalah salah satu cara berbagi suka cita di hari raya. Biasanya, isi hampers adalah makanan siap konsumsi, bahan makanan, minuman, pakaian, dan barang lainnya. Isi hampers bisa apa saja, tergantung keinginan orang yang memberikan.
Box hampers Lebaran bisa kamu pilih sesuai selera apa saja isinya. Saat ini, memberi hampers adalah salah satu kebiasaan sejumlah orang. Secara umum, bisa dibilang hampers adalah sebutan kekinian dari parcel atau hantaran.
Advertisement
Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (25/7/2023) tentang ide box hampers Lebaran.
1. Hampers Kue Kering
Ide box hampers Lebaran yang pertama yaitu kue kering. Kue kering merupakan ide isi hampers lebaran yang sangat khas. Lebaran memang identik dengan aneka kue kering beragam bentuk dan rasa. Kamu bisa memilih kue kering yang bervariasi. Ide hampers lebaran ini tahan lama dan disukai semua orang.
2. Hampers Makanan Kering
Selain kue kering, kamu juga bisa mengisi hampers dengan makanan kering. Contoh makanan kering seperti kurma, permen, coklat, abon, kacang-kacangan, biskuit, madu, sambal atau makanan khas daerah. Makanan kering juga cenderung tahan lama dan tidak mudah rusak saat pengiriman.
Advertisement
3. Hampers Alat Ibadah
Ide box hampers Lebaran berikutnya adalah alat ibadah. Di hari lebaran, hampers berupa alat ibadah merupakan pilihan tepat yang bisa diberikan. Alat ibadah bisa berupa sarung, mukena, sajadah dan tasbih. Tak hanya berbagi hadiah, memberi hampers berupa alat ibadah sekaligus juga membawa kebaikan amal.
4. Hampers Bahan Makanan atau Sembako
Selain kue dan makanan kering, kamu bisa berbagi hampers yang berisi bahan makanan seperti sembako. Hampers berisi sembako selain menarik untuk hantaran, bisa sekaligus membantu memenuhi kebutuhan rumah tangga. Isi sembako bisa berupa gula, teh, minyak goreng, beras, hingga makanan kaleng.
5. Hampers Buah-buahan atau Makanan Segar
Tak hanya makanan yang bersifat awet, kamu juga bisa memberi box hampers Lebaran berisi buah-buahan atau makanan segar. Buah dan makanan segar ini tidak bertahan lama. Jadi, pastikan untuk segera mengantarkannya pada sang penerima. Pilihan buah-buahan juga lebih mudah dan bervariasi. Ide hampers ini cocok diberikan untuk orang terdekat di sekitar kamu.
6. Hampers Pakaian Muslim
Ide isi hampers lebaran selanjutnya adalah pakaian. Jika bosan dengan isian hampers makanan, kamu bisa mempertimbangkan pakaian sebagai isi box hampers Lebaran. Ide hampers ini cocok diberikan untuk orang tua atau keluarga dekat. Pakaian bisa berupa pakaian muslim seperti baju koko, kerudung, atau gamis. Apalagi lebaran di Indonesia memiliki tradisi untuk mengenakan pakaian terbaik dan pakaian baru. Dengan begitu, hampers baju muslim bisa menjadi salah satu opsi menarik.
7. Hampers Skincare atau Makeup
Selain pakaian, kamu juga bisa memberi hampers dengan isian skincare atau makeup. Ide box hampers Lebaran ini cocok diberikan pada sahabat, ibu, atau kerabat lainnya. Karena bersifat personal, hampers dengan isian ini umumnya untuk sahabat atau teman-teman terdekat. Kamu bisa memilih brand skincare favorit untuk mengisi hampers. Bahkan kini banyak penjual skincare yang menawarkan paket hampers lebaran.
Hampers lebaran jenis makeup ini pasti akan menjadi salah satu yang unik dan berkesan, terutama jika diberikan kepada perempuan yang kamu sayangi, baik itu kekasih, adik atau kakak, maupun ibu. Selain itu, untuk hampers lebaran jenis ini, kamu juga bisa mengisinya dengan berbagai jenis alat perawatan seperti sabun mandi, sampo, masker wajah, body cream, conditioner rambut, dan sebagainya. Kamu juga bisa menambahkan parfum di dalam hampers tersebut.
8. Hampers Alat Makan
Hampers alat makan juga bisa menjadi pilihan menarik untuk diberikan kepada sanak saudara di Hari Raya Idul Fitri. Selain tampak cantik, box hampers Lebaran yang satu ini juga bisa digunakan berulang dan bisa awet untuk waktu yang lama. Hampers ini juga bisa disesuaikan dengan tema piring, gelas, alat makan, dan serbet, sesuai dengan warna kesukaan penerima hampers.
Advertisement
9. Hampers Lilin Aroma Terapi
Lilin aroma terapi sekarang sedang menjadi tren dan diminati oleh banyak kalangan. Di samping dapat menjadi sumber penerangan di malam hari ketika saluran listrik mati, lilin aroma terapi juga dapat mengeluarkan aroma yang wangi dan menenangkan. Aroma lilin ini sangat beragam dan bisa dipilih sesuai selera. Dengan manfaat seperti itu, lilin aroma terapi tentu bisa menjadi pilihan menarik sebagai box hampers Lebaran yang unik dan menarik.
10. Hampers Alat Masak
Selain alat makan, kamu juga bisa memberikan box hampers Lebaran yang berisi alat masak. Hampers alat masak tentu saja menjadi pilihan hampers yang menarik untuk diberikan kepada teman atau kerabat yang memiliki hobi memasak. Pilihlah paket alat masak seperti panci, teflon, set masak dan sebagainya dalam satu tone warna yang sama agar terlihat lebih cantik.
11. Hampers Teh dan Kopi
Ide box hampers Lebaran unik berikutnya adalah teh dan kopi. Mungkin hampers jenis ini terkesan sederhana, akan tetapi hampers yang berisi teh dan kopi jelas akan bermanfaat bagi penerima. Apalagi, teh dan kopi adalah jenis minuman yang biasanya disukai hampir semua orang.
12. Hampers Mainan anak
Jika kamu ingin memberi hampers pada anak, keponakan, atau anak-anak lainnya, mainan adalah pilihan yang tepat. Mainan bisa berupa mainan edukatif yang bisa mendukung anak untuk belajar.
Advertisement