Kata Modalitas adalah Cara Menyatakan Sikap Saat Komunikasi, Pahami dari Contohnya

Kata modalitas adalah suatu uraian atau bahasan dalam bentuk kalimat yang menunjukkan pernyataan hingga perasaan si pembicara mengenai keadaan terhadap lawan bicaranya.

oleh Ayu Rifka Sitoresmi diperbarui 03 Jan 2024, 12:36 WIB
Diterbitkan 03 Jan 2024, 11:15 WIB
Kata Modalitas Adalah Cara Menyatakan Sikap Saat Komunikasi, Pahami dari Contohnya
Ilustrasi Membaca Buku Credit: pexels.com/Piho

Liputan6.com, Jakarta Kata modalitas adalah kata keterangan cara dalam bahasa Indonesia. Secara umum, kata modalitas adalah keterangan yang menyatakan sikap terhadap perbuatan, keadaan, peristiwa, sikap, atau perasaan dari penutur kepada lawan bicaranya.

Dapat dikatakan bahwa kata modalitas adalah suatu uraian atau bahasan dalam bentuk kalimat yang menunjukkan pernyataan, keinginan, sikap dan perasaan si pembicara mengenai keadaan atau perbuatan terhadap lawan bicaranya.

Agar lebih paham terkait pengertian kata modalitas dan jenis-jenisnya, berikut Liputan6.com ulas mengenai definisi kata modalitas beserta jenis-jenis dan contohnya yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (3/1/2024).

Mengenal Kata Modalitas

Kata Modalitas Adalah Cara Menyatakan Sikap Saat Komunikasi, Pahami dari Contohnya
Membaca buku. (Foto: Unsplash.com/Nathan Aguirre)

Menurut Chaer dalam bukunya yang berjudul Lingustik Umum (1994), menjelaskan bahwa kata modalitas adalah keterangan dalam kalimat yang menyatakan sikap pembicara terhadap hal yang dibicarakan, yaitu mengenai perbuatan, keadaan, peristiwa, atau sikap terhadap lawan bicaranya. Sikap ini dapat berupa pernyataan kemungkinan, keinginan, atau keizinan. Dalam bahasa Indonesia, modalitas dinyatakan secara leksikal.

Sedangkan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, modalitas mempunya tiga pengertian yaitu.

  1. Kalimat modalitas merupakan sebuah klasifikasi pernyataan menurut hal menyungguhkan atau mengingkari kemungkinan atau keharusan.
  2. Kalimat modalitas merupakan cara pembicara menyatakan sikap terhadap suatu situasi dalam suatu komunikasi antarpribadi.
  3. Kalimat modalitas dapat bermaknakemungkinan, keharusan, kenyataan, dan sebagainya yang dinyatakan dalam kalimat bahasa Indonesia dengan kata barangkali, harus, dan sebagainya.

Ciri-Ciri Kata Modalitas

Kata Modalitas Adalah Cara Menyatakan Sikap Saat Komunikasi, Pahami dari Contohnya
Ilustrasi membaca buku. (Photo created by jcomp on www.freepik.com)

Kata modalitas memiliki ciri-ciri yang dapat membedakannya dengan kata lain dalam bahasa Indonesia. Berikut ini ciri-cirinya, yakni:

  1. Menunjukkan sikap atau perasaan seseorang terhadap suatu hal. Kata modalitas digunakan untuk mengekspresikan perasaan, sikap, atau pandangan seseorang terhadap suatu hal.
  2. Memiliki kemampuan untuk memengaruhi pendapat atau tindakan orang lain. Kata modalitas dapat mempengaruhi bagaimana seseorang merespons atau bertindak terhadap suatu hal.
  3. Dapat memperjelas atau membatasi makna kalimat. Kata modalitas dapat memperjelas makna kalimat dan membuatnya lebih tepat atau dapat membatasi makna kalimat menjadi lebih spesifik.
  4. Dapat digunakan dalam berbagai konteks. Kata modalitas dapat digunakan dalam percakapan sehari-hari, tulisan, presentasi, atau bahkan dalam konteks formal seperti surat resmi.
  5. Terdiri dari berbagai jenis kata, seperti kata kerja, kata benda, kata sifat, dan kata keterangan. Jenis kata modalitas yang digunakan tergantung pada konteks dan penggunaannya dalam kalimat.
  6. Umumnya diikuti oleh kata kerja infinitif atau kata kerja bentuk dasar. Kata modalitas sering diikuti oleh kata kerja infinitif atau kata kerja bentuk dasar untuk menunjukkan tindakan atau kegiatan yang dilakukan.
  7. Penggunaannya dapat dipengaruhi oleh budaya atau kebiasaan masyarakat. Beberapa kata modalitas yang digunakan dalam bahasa Indonesia dapat berbeda dengan kata modalitas yang digunakan dalam bahasa lain karena dipengaruhi oleh budaya atau kebiasaan masyarakat.

Jenis-Jenis Kata Modalitas

Kata Modalitas Adalah Cara Menyatakan Sikap Saat Komunikasi, Pahami dari Contohnya
Ilustrasi membaca buku. (Foto oleh Lisa Fotios: https://www.pexels.com/id-id/foto/foto-close-up-orang-yang-memegang-buku-1485114/)

Kata modalitas dikelompokkan menjadi beberapa kategori, antara lain sebagai berikut ini:

1. Modalitas Aletis

Modalitas alteis merupakan modalitas yang berhubungan dengan kepentingan, keperluan dan ditandai dengan kata bantu harus dan wajib.

2. Modalitas Epistemik

Modalitas epistemik merupakan menerangkan perasaan kepastian, kemungkinan, keharusan. Kata bantu yang digunakan seperti pasti, bisa jadi, mungkin, belum pasti, dan harus.

3. Modalitas Deontik

Modalitas deontik adalah modalitas yang mencakup larangan, perintah dan izin. Modalitas deontik berkaitan dengan pandangan subjektif pembicara terhadap suatu peristiwa. Kata bantu yang digunakan seperti izinkan, harap, dan mohon.

4. Modalitas Dinamik

Modalitas dinamik yaitu merupakan modalitas yang menyatakan makna untuk mencangkup kemampuan yang diungkapkan melalui kata seperti bisa, dapat, sanggup, dan mampu.

5. Modalitas Intensional

Modalitas intensional merupakan mengemukakan suatu harapan, ajakan, permohonan, keinginan, permintaan, dengan ditandai kata bantu seperti ingin, akan, mau, mari, tolong, dan silahkan.

Contoh Kata Modalitas

Kata Modalitas Adalah Cara Menyatakan Sikap Saat Komunikasi, Pahami dari Contohnya
Ilustrasi Membaca Buku Credit: pexels.com/Melanie

Agar lebih paham terkait pengertian kata modalitas dan jenis-jenisnya di atas, berikut ini terdapat beberapa contoh kata modalitas adalah:

  1. Mari sukseskan progam wajib belajar 12 tahun demi kemajuan anak bangsa.
  2. Tolong untuk tidak memarkirkan kendaraan di ujung jalan ini.
  3. Silahkan isi data diri Anda di formulir pendaftaran yang sudah tersedia.
  4. Kami tentu akan mendukungmu dalam ajang pencarian bakat itu.
  5. Dia sungguh tidak melakukan hal yang tidak terpuji itu.
  6. Jangan khawatir, aku pasti akan datang dalam reuni akbar nanti.
  7. Pak Amir dan keluarganya akan berwisata ke Pulau Bali pada bulan Januari nanti.
  8. Akan kuselesaikan pekerjaan tersebut sesuai dengan tenggat waktu yang telah ditentukan.
  9. Konflik tersebut akan dibawa ke ranah pengadilan.
  10. Aku akan menghubungimu setelah sampai ke kotamu.
  11. Hari ini mungkin akan menjadi hari terakhirku bekerja di perusahaan ini.
  12. Mungkin sudah saatnya aku harus melepas masa lajangku.
  13. Mungkin aku sudah bukan orang kepercayaaannya lagi.
  14. Mungkin besok hari dia baru akan bersekolah kembali.
  15. Mungkin saja hal itu hanyalah angan kosong belaka.
  16. Mungkin sepertinya dia sedang lelah, sehingga susah untuik diajak bercanda.
  17. Hari ini mungkin aku gagal, tapi esok hari aku pasti akan berhasil!
  18. Acara seminar itu mungkin saja diundur, jika kita lihat dari persiapan para panitianya.
  19. Hari ini mungkin adalah hari yang paling menbahagiakan bagiku.
  20. Mungkin dia belum menyadari bahwa aku sangat mencintainya.
  21. Mungkin dia sedang tidak enak badan, sehingga masakanmu tidak dihabiskan olehnya..
  22. Mungkin karena listriknya konslet, sehingga lampu di panggung itu mati mendadak.
  23. Mungkin dia sedang ada masalah, sehingga tidak bisa diajak berbicara saat ini.
  24. Mungkin sudah saatnya aku memanjakan diriku untuk sementara waktu.
  25. Hari ini mungkin akan menjadi saksi kebersamaan kami untuk yang terakhir kali.
  26. Akan kusampaikan salammu itu kepada wanita itu.
  27. Hari ini akan menjadi hari terakhirku bekerja di perusahaan ini.
  28. Kedua perusahaan itu rencananya akan melakukan merger.
  29. Rencananya, aku akan pindah ke luar kota pada bulan September nanti.
  30. Akan kuselesaikan permasalahan di antara keduanya.
  31. Akan kutanyakan soal itu ke pak guru.
  32. Hari ini akan menjadi hari yang menyenangkan bagiku.
  33. Malam nanti, aku akan memasak nasi goreng spesial daging rendang.
  34. Maya dan kawan-kawannya akan mewakili sekolah kami dalam lomba Paskibraka tersebut.
  35. Kami berniat ingin memberikan sebuah kenang-kenangan untuk staf marketing yang akan pensiun itu.
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya