Kampanye Unik, Caleg Pasang Baliho Jungkir Balik

Guna manarik perhatian masyarakat setempat, ia menyebar puluhan baliho dengan foto dirinya secara terbalik.

oleh M Syukur diperbarui 25 Mar 2014, 17:02 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2014, 17:02 WIB
Kampanye Unik, Caleg Pasang Baliho Jungkir Balik
(Syukur/Liputan6.com)

Liputan6.com, Pekanbaru - Setiap Calon Lageslatif (Caleg) memiliki beragam cara untuk menarik minat masyarakat supaya mencoblosnya pada 9 April 2014. Seperti yang dilakukan Pradika Hardika Daryanes, Caleg dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) untuk DPRD Indragiri Hulu, Riau.

Guna manarik perhatian masyarakat setempat, ia menyebar puluhan baliho dengan foto dirinya secara terbalik. Dalam baliho, Pradika menuliskan 'Siap Jungkir Balik Demi Rakyat'.

Pantau Liputan6.com, hanya dirinyalah yang memasang baliho secara terbalik. "Di Indragiri Hulu ini, tepatnya di Pematang Rebah Kota Rengat, hanya satu ini caleg yang memajang Baliho dengan posisi terbalik," kata seorang warga bernama Dodi, Selasa (25/3/2014).

Menurut Dodi, baliho tersebut cukup mendapat perhatian dari masyarakat. Bukan soal kualitas Caleg, melainkan posisi sang calon yang berlainan dengan baliho lainnya.

"Balihonya menarik. Kualitas orangnya belum diketahui apakah siap jungkir balik demi kepentingan masyarakat. Inikan kampanye, jadi Caleg melakukan segala cara menarik perhatian masyarakat," jelas Dodi.

Di Rengat, sebut Dodi, Pradika merupakan orang baru dalam dunia politik. Ia belum begitu dikenal, sehingga melakukan berbagai cara untuk menyosialisasikan dirinya ke masyarakat.

Saat dihubungi, Pradika mengatakan, baliho yang dipasang merupakan gambaran pribadinya untuk membela kepentingan masyarakat. "Saya rela jungkir balik memperjuangkan masyarakat, jika terpilih nanti," ucap Pradika singkat.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya