Liputan6.com, Yogyakarta - PT KAI (Persero) Daerah Operasi (Daop) VI Yogyakarta melalui Balai Yasa tengah menyiapkan sarana angkutan menghadapi Lebaran 2014. Saat ini Balai Yasa Yogyakarta tengah memperbaiki delapan lokomotif.
Kepala Balai Yasa Yogyakarta PT KAI Daop VI Muh Syaiful Alam mengatakan, pihaknya tengah memperbaiki 8 lokomotif untuk menghadapi Lebaran. Kedelapan lokomotif itu akan rampung dan dioperasikan mulai 18 Juli 2014 mendatang.
"Hari ini ada 3 lokomotif yang akan selesai diperbaiki," ujar Syaiful di Balai Yasa Yogyakarta, Selasa (15/7/2014).
Selain itu, bengkel seluas 12 Hektare ini juga sedang menyelesaikan perbaikan 6 kereta pembangkit dan juga 4 kereta rel. " 8 Lokomotif harus selesai sebelum Tanggal 18 untuk angkut barang," ujarnya.
Sementara untuk angkutan lebaran Daop VI, saat ini sudah menyiapkan 49 lokomotif dan 19 genset. Di area Jawa, sudah ada 219 lokomotif siap operasional dengan 6 lokomotif cadangan.
"49 Lokomotif untuk persiapan lebaran dan 19 genset. Selain itu ada 219 lokomotif siap operasional di Jawa dengan cadangan 6 lokomotif," ujar Syaiful.
Syaiful juga sudah menempatkan personelnya di berbagai depo untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan gangguan teknis saat laju Lebaran 2014 tinggi. 3 teknisi ditempatkan pada masing-masing depo.
"Di depo Purwokerto, Semarang Surabaya, Solo, dan lain-lain, petugas disiapkan mulai 19 Juli sampai 5 Agustus. Jadi mereka lebaran di depo. Kami stand by selama 24 jam," pungkas pemimpin bengkel yang diresmikan tahun 1915 itu.
Jelang Lebaran, KAI Daop VI Jogya Rampungkan 8 Lokomotif
Di area Jawa, sudah ada 219 lokomotif siap operasional dengan 6 lokomotif cadangan.
Diperbarui 15 Jul 2014, 19:59 WIBDiterbitkan 15 Jul 2014, 19:59 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Liga Italia: Juventus Tembus Empat Besar Usai Kalahkan Hellas Verona
Ini Makanan Penyebab Bau Mulut saat Puasa, Begini Cara Mengatasinya Kata dr Zaidul Akbar
Telkomsel: Trafik Data akan Naik 16 Persen selama Ramadan dan Idul Fitri 2025
Pos Pantau Depok Siaga 1, Warga Bantaran Ciliwung Diminta Waspada Banjir
Komisi I Sebut TNI di Jabatan Sipil Tak Sama Dengan Dwifungsi ABRI
350 Caption Bulan Ramadhan Penuh Makna dan Inspirasi
Marhaban Ya Ramadhan, tapi Lupa Mandi Besar! Apakah Puasanya Sah?
Mengenal Breadcrumbing, Kenali Tanda, Penyebab, dan Cara Menghadapinya saat PDKT
Astronom Temukan Lubang Hitam 36 Miliar Kali Matahari
6 Fakta Menarik Gunung Pulai Baling di Kedah Malaysia yang Punya Habitat Satwa Liar Unik
Rahasia Brunei Darussalam Jadi Negara Islam Terkaya ke-2 di Asia Tenggara
Siapa Bilang 'Guyon' Tindakan Mubah? Kata Gus Baha Guyonan Bisa Bernilai Ibadah