Liputan6.com, Bogor - Bertanggung jawab mengamankan arus mudik Lebaran, polisi tidak diperbolehkan mengambil cuti selama Operasi Ketupat berlangsung. Di Bogor Kota, Jawa Barat, polisi diperbolehkan mengambil cuti setelah Operasi Ketupat selesai atau sepekan setelah Lebaran.
Kapolres Bogor Kota, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Irsan mengatakan, Operasi Ketupat Lodaya 2015 berlangsung selama 16 hari, dari 10 hingga 25 Juli 2015.
"Untuk izin cuti dikeluarkan dalam keadaan darurat, sangat mendesak atau keperluan anggota polisi yang tidak bisa diwakilkan seperti orang tua atau keluarga yang sakit atau meninggal dunia," ujar Irsan di Mako Polres Bogor Kota, Jumat (10/7/2015).
Jika ada anggota polisi yang sengaja cuti tanpa alasan, akan diberikan sanksi. Ketentuan tersebut sesuai instruksi Kapolda Jawa Barat bahwa saat operasi tidak ada satu anggota pun yang boleh cuti, kecuali keadaan darurat.
Usai Operasi Ketupat, cuti diambil secara bergilir. Menurut Irsan, sebagai pelayan masyarakat polisi harus selalu siap dan siaga terutama seperti situasi arus mudik Lebaran.
"Jadi pengajuan cuti tidak bisa dilakukan secara serentak oleh semua anggota polisi. Dilihat dari kebutuhan personel dalam satuannya," pungkas Irsan. (Sun)
Selama Arus Mudik, Polisi Bogor Dilarang Cuti
Jika ada anggota polisi yang sengaja cuti tanpa alasan, akan diberikan sanksi.
diperbarui 10 Jul 2015, 16:06 WIBDiterbitkan 10 Jul 2015, 16:06 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menang Telak di Pilkada Kutai Kartanegara, Edi Damansyah: Kemenangan Milik Seluruh Rakyat
6 Potret Gagal Renovasi Cat Rumah, Bikin Hasilnya Jauh Lebih Buruk
Tak Hanya Sholat Taubat, Ini 3 Syarat Tobat agar Diterima Menurut Syaikh Abdul Qadir Al-Jilani
Cara Membuat Cemilan Simple: 41 Resep Mudah dan Lezat untuk Dicoba
Harga Minyak Anjlok 3% Pekan Ini
GATF 2024 Digelar 3 Hari di Jakarta, Benarkah Harga Promo Tiket Pesawatnya Menjanjikan?
Cara Menghilangkan Lendir di Tenggorokan: Panduan Lengkap dan Efektif
Infografis Peta Politik dan Parpol Pemenang di 9 Provinsi Barometer Pilkada Serentak 2024
Kala Putin Akui Trump Cerdas dan Solutif
Leukemia Adalah Kanker Darah: Pahami Gejala, Penyebab, dan Penanganannya
Linkin Park Bakal Gelar Konser Tur di Jakarta 2025, Jadwal Penjualan Tiket Dibagi 3 Sesi
Wall Street Perkasa, Dow Jones Melonjak 200 Poin dan S&P 500 Cetak Rekor