Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengukuhkan petugas yang menyertai jemaah haji asal DKI Jakarta 2015. Tidak kurang dari 105 petugas akan mendampingi jemaah haji asal Jakarta.
Dalam sambutan yang disampaikan di Balai Agung, Balaikota, Ahok berpesan 1 hal kepada petugas haji. Setelah pulang dari Tanah Suci, harus benar-benar menjadi haji yang mabrur.
"Saya harap semua pulang jadi haji mabrur, bukan haji makmur," ujar Ahok di Balaikota, Jakarta, Kamis (13/8/2015).
Mantan Bupati Belitung Timur itu meminta petugas bekerja sepenuh hati. Mereka harus bisa membimbing jemaah haji sehingga dapat menjalankan ibadah dengan lancar.
"Saya harap Bapak Ibu yang dapat tugas ini harus punya hati yang peduli. Seperti orangtua ngemongin anak atau cucu. Yang paling kita khawatirkan dehidrasi dan sebagainya, walaupun ada sebagian yang ingin meninggal di Tanah Suci. Tapi jangan sengaja cari sakit supaya meninggal," ucap Ahok.
Ahok juga meminta para petugas tidak hanya memerhatikan jemaah dari Jakarta. Bila jemaah dari wilayah lain ada yang memerlukan bantuan, jangan sungkan untuk membantu.
"Kalau ada jemaah lain yang tidak diurusin, Bapak Ibu urusin juga. Ingat, itu saudara sebangsa sama-sama Indonesia," kata Ahok.
Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual DKI Jakarta Ahmad Gozali mengatakan, pihaknya sudah mengirimkan surat kepada satuan kerja perangkat daerah (SKPD) untuk mengutus perwakilannya. Sehingga didapatkan 40 petugas.
"Dananya Rp 4 miliar, karena kita membiayai biaya penyelenggaraan haji, transportasi, biaya hidup petugas, dan pondokan," urai Gozali. (Mvi/Sss)
Ahok: Pulang dari Tanah Suci Jadi Haji Mabrur, Bukan Haji Makmur
Ahok meminta petugas bekerja sepenuh hati membimbing jemaah haji sehingga dapat menjalankan ibadah dengan lancar.
Diperbarui 13 Agu 2015, 10:57 WIBDiterbitkan 13 Agu 2015, 10:57 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
10
Berita Terbaru
Persiapan Mudik Lebaran, Ganti Oli Mobil Berkesempatan Dapat Hadiah
Kemensos Gelontorkan Rp3 Miliar untuk Korban Banjir Jabodetabek: Kasur, Obat, hingga Makanan
Jadwal Sahur Jogja dan Imsakiyah di 2025, Jangan Sampai Terlewat
Bolehkah Wanita Masak Sahur tapi Belum Mandi Junub, Apakah Puasanya Sah?
Doa Bersama Merawat Alam Tano Batak, Ephorus HKBP: Hak-Hak Rakyat Harus Dipulihkan
3 Resep Takjil Berbahan Kurma, Kolak sampai Infused Water yang Menyegarkan
Pesan Penting Utusan Khusus PBB Retno Marsudi untuk Sobat Bumi
Kapolres Ngada Ditangkap Propam, Apa Kasusnya?
Usai Hubungan Suami Istri, Eeh.. Nyaris Imsyak, Pilih Sahur Dulu atau Mandi Junub?
Mudik Gratis DKI Jakarta 2025: Catat Tanggalnya!
Jalan Sudirman Banjir 1 Meter, Pemotor Memilih Dorong untuk Cegah Mogok
Kisah Polisi di Garut Buka Akses Jaringan Internet Gratis di Kaki Gunung Cikuray