Resep Sambal Goreng Daging Sapi, Menu Lebaran Tanpa Santan

Karena tanpa santan, sambal goreng daging sapi akan lebih ringan disantap.

oleh Dinny Mutiah diperbarui 16 Jun 2023, 17:13 WIB
Diterbitkan 19 Mei 2019, 09:20 WIB
Resep Sambal Goreng Daging Sapi, Menu Lebaran Tanpa Santan
Karena tanpa santan, sambal goreng daging sapi akan lebih ringan disantap. (dok. Masak.tv/Dinny Mutiah)

 

Liputan6.com, Jakarta - Meski lebaran masih sekitar tiga minggu lagi, tak ada salahnya menyiapkan menu yang akan dihidangkan. Salah satu yang bisa dipertimbangkan adalah sambal goreng daging.

Tanpa santan, resep kreasi tim Masak.tv ini bisa menjadi alternatif yang lebih sehat saat makan-makan bersama keluarga nanti. Daging sapi sebagai bahan utama menjadikan hidangan ini lebih istimewa.

Seperti apa cara membuatnya? Simak resep lengkapnya berikut ini:

Bahan:

150 g daging sapi setengah matang

100 g cabai merah keriting

2 buah cabai merah besar

7 siung bawang merah

5 siung bawang putih

3 btr kemiri

1 ruas jahe

1 ruas laos

2 btr kemiri

2 lbr daun salam

1 Serai

Gula

Garam

Kecap manis

300 ml air

Minyak

 

Saksikan video pilihan di bawah ini :

Cara Membuat

1. Cuci daging sapi sampai bersih. Kemudian rebus sampai daging sapi matang. (Bisa tambahkan garam saat merebus).

2. Haluskan bawang merah, bawang putih, tiga buah cabe merah, jahe, laos dan kemiri.

3. Tumis bumbu yang telah di haluskan beserta daun salam dan sereh, yang telah dicuci sampai berwarna sedikit kecokelatan.

4. Masukkan air, tambahkan garam, gula. Tambahkan kecap manis.

5. Aduk rata. Sajikan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya