Liputan6.com, Jakarta - Mengisi awal puasa Ramadan, Yayasan Waqaf Al-Muhajirien Jakapermai menggelar bakti social pembagian sembako kepada warga dhuafa serta panti asuhan, dan lembaga sosial lainnya di kampung sekitar perumahan Jakapermai.
"Alhamdulillah, kami memberikan 1.000 paket sembako. Ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat sekitar, serta sebagai bagian dari program bulan suci Ramadan,” kata Ketua Yayasan Waqaf Al-Muhajirin Jaka Permai, M. Syafiudin, dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (4/3/2025).
Advertisement
Baca Juga
Ketua Al Muhajirien Social Fund, Burhan berharap, kegiatan ini bisa memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan. Kegiatan ini merupakan bagian dari program amalan Ramadan yang akan dilaksanakan sepanjang bulan Ramadan 1446 Hijriah.
Advertisement
"Semoga kegiatan ini dapat menjadi ibadah yang penuh keberkahan untuk kita semua," tambah Burhan.
Nelwani Dhaifah ketua panitia menyatakan, dia sangat bersyukur bisa menjadi bagian dari kegiatan sosial itu. Dan Ia berharap semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, terutama saat Ramadhan.
Berikan Kontribusi Positif ke Masyarakat
Pembagian sembako tersebut merupakan salah satu bentuk komitmen Yayasan Waqaf Al-Muhajirin untuk terus memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dan menjaga kelangsungan program sosial yang bermanfaat.
Bakti sosial ini dilaksanakan dengan semangat gotong royong antara berbagai lembaga di bawah Yayasan Waqaf Al-Muhajirin, dengan harapan dapat menciptakan dampak positif bagi masyarakat serta membangun ukhuwah Islamiyah yang lebih erat.
Advertisement
Infografis
