SMA Antartika Sidoarjo Dibobol Maling, Uang Rp295 Juta Raib

Kasus pencurian itu kini diselidiki pihak kepolisian.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Feb 2022, 23:00 WIB
Diterbitkan 17 Feb 2022, 23:00 WIB
Ilustrasi Maling
Ilustrasi Maling

Liputan6.com, Sidoarjo - Sekolah Menengah Atas (SMA) Antartika yang terletak di bilangan Jalan Siwalanpanji, Buduran, Kabupaten Sidoarjo dibobol maling, Kamis (17/2/2022) dini hari. Sebuah laptop dan uang tunai senilai Rp295 juta raib. 

Pembobolan di sekolah itu pertama kali diketahui oleh Rusmardiarto (48) yang bertugas sebagai penjaga SMS Antartika. Pelaku diduga masuk melalui ruang Tata Usaha (TU) dan ruang guru karena kedua jendela ruangan itu terdapat bekas cungkilan.

Rusmardiarto mengetahui dugaan pencurian itu saat dirinya melakukan patroli keliling sekolah dan mendapati dua jendela ruangan tersebut rusak karena ada bekas cungkilan. Melihat kejadian itu, Rusmardiarto langsung melaporkan ke pihak sekolah kemudian melapor ke pihak kepolisian. 

"Sekitar pukul 05.30 WIB, saya melakukan patroli keliling sekolah dan mendapati dua jendela ruangan itu rusak karena ada bekas cungkilan," kata Rusmardiarto. 

Kasubsi Humas Polresta Sidoarjo, Iptu Tri Novi Handoko membenarkan adanya aksi pembobolan di SMA Antartika. Menurut dia kasus tersebut saat ini tengah dalam penyelidikan pihak kepolisian. 

*Benar, kasus ini sementara dalam penyelidikan," kata Iptu Tri Novi Handono, Kamis (17/2/2022). 

Tri menjelaskan, saat ini pihaknya telah memeriksa dan mengambil keterangan dua orang saksi. Keduanya adalah Rusmardiarto (48) dan Suparmin (38) sebagai tukang kebun di SMA Antartika. 

"Sudah kita ambil keterangannya, penjaga sekolah ini yang pertama kali mengetahui adanya pembobolan di sekolah karena saat dia patroli menemukan adanya jendela yang rusak karena bekas cungkilan. Dari keterangan pihak sekolah yang hilang sebuah laptop dan uang tunai ratusan juta rupiah," jelas Tri Novi Handono.

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya