Liburan Tiba, Legoland Malaysia Resort Bikin Panggung Kota Baru

Di musim liburan akhir tahun ini, Legoland Malaysia Resort meluncurkan sebuah tampilan baru City Stage yang menarik.

oleh Elizabeth Swanti diperbarui 01 Des 2014, 10:35 WIB
Diterbitkan 01 Des 2014, 10:35 WIB
Liburan Tiba, Legoland Malaysia Resort Bikin Panggung Kota Baru
Di musim liburan akhir tahun ini, Legoland Malaysia Resort meluncurkan sebuah tampilan baru City Stage yang menarik.... Selengkapnya

Liputan6.com, Johor Bahru- Menyambut musim liburan akhir tahun ini, Legoland Malaysia Resort meluncurkan sebuah tampilan baru City Stage (Panggung Kota) baru yang menarik.

City Stage ini dibangun menjadi berupa taman keluarga yang populer di area LEGO® City, telah diubah menjadi teater di dalam ruangan dengan pendingin udara agar pengunjung merasa lebih nyaman.

Pengembangan pada City Stage telah selesai bertepatan dengan permulaan masa liburan sekolah dan musim perayaan. Resort ini merupakan tempat ideal sebagai tujuan wisata Natal untuk keluarga dengan anak-anak berusia 2-12 tahun. Resort ini menyatukan Theme Park (Taman Tema), Water Park (Taman Air) dan Hotel dalam satu lokasi bertema LEGO®.

"Selain berbagai wahana, seluncuran, pertunjukan dan atraksi, para tamu juga dapat menikmati beragam aktivitas interaktif yang menggembirakan selama Extravaganza Liburan di Legoland Malaysia Resort. Puncak Extravaganza Liburan tahun ini yaitu pemasangan kalender adven raksasa Legoland," kata Mark Germyn, General Manager Legoland Malaysia Resort melalui siaran pers yang diterima Liputan6.com.

Instalasi persegi besar menampilkan 24 jendela, satu jendela mewakili setiap hari pada bulan Desember hingga hari Natal. Pada jam 7 setiap malamnya, seorang tamu yang beruntung akan memiliki kesempatan untuk membuka jendela dan memenangkan hadiah khusus menarik yang tersembunyi di baliknya.

Upacara pencahayaan pohon Natal Lego setiap harinya menambah kegembiraan perayaan tahun ini. Pohon Natal ini terbuat dari lebih dari 400.000 kepingan Lego Duplo, tingginya lebih dari sembilan meter, dan ditutupi dengan dekorasi yang terbuat dari kepingan Lego.



Dan bagi mereka yang sudah tidak sabar untuk menunggu kunjungan dari Sinterklas, para tamu dapat mengunjungi model Sinterklas Lego, yang dibuat dengan menggunakan lebih dari 250.000 kepingan Lego. Selain itu, juga terdapat banyak suguhan khusus di sekitar Taman termasuk penyanyi carol, penampilan maskot dan kegiatan membuat bangunan LEGO dengan tema Natal.

Para tamu juga bisa membeli hadiah liburan mereka di gerai ritel. Berbagai produk Natal Lego telah tersedia pada saat ini, termasuk barang-barang seperti kalender adven, pernak-pernik Lego, kereta salju Sinterklas, t-shirt liburan dan masih banyak lagi.

Penambahan City Stage yang disusul dengan beberapa pengembangan utama lainnya di Taman tahun ini merupakan bagian dari komitmen investasi Legoland untuk meningkatkan pengalaman bagi para tamu.

 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya