Dipakai Kate Middleton, Baju Hamil ini Langsung Ludes Terjual

Busana hamil dari label Seraphine yang dikenakan Kate Middleton dalam sebuah acara langsung ludes terjual.

oleh Bio In God Bless diperbarui 21 Jan 2015, 17:35 WIB
Diterbitkan 21 Jan 2015, 17:35 WIB
Kate Middle ton - Seraphine Coat 0115 1
Foto: Express.co.uk... Selengkapnya

Liputan6.com - Kate Middleton merupakan satu figur wanita yang gaya busananya mendapat banyak perhatian masyarakat dunia. Meski sejauh ini tampilan fesyennya belum ada yang dapat dikatakan sebuah break through, Kate mendapat banyak pujian untuk pilihan outlook-nya yang elegan.

Gaya busana elegan Kate tetap hadir saat dirinya menjalani masa kehamilan ke-2 ini. Baru-baru ini, gaya Kate saat menghadiri acara coffee morning untuk program amal Family Friends dengan mengenakan busana hamil warna biru mencuri perhatian wanita-wanita lainnya, seperti dilansir dari situs Express.co.uk pada Jumat (23/1/2015).

Bussana long-coat yang dikenakan Kate untuk menghadiri acara amal guna mendorong masyarakat membantu keluarga sekitar itu berasal dari label busana hamil, Seraphine. Kini coat seharga 195 poundsterling (sekitar 3,7 juta rupiah) itu sudah ludes terjual. `Out of Stock`, demikian keterangan di situs Seraphine mengenai item bernama `Natasha` itu.

Dijelaskan dalam situs Seraphine bahwa busana itu terbuat dari bahan kasmir dan desain dengan garis yang clean dan potongan yang lurus. Bagaimana menurut Anda baju yang dikenakan Kate itu? Apa Anda juga menyukai baju hamil Kate Middleton tersebut?

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya