12 Alasan Psikologis Bagaimana Seseorang Jatuh Cinta Pada Anda

Ingin tahu bagaimana caranya membuat orang lain jatuh cinta pada Anda, secara psikologis? Simak di sini.

oleh Annissa Wulan diperbarui 16 Okt 2016, 07:25 WIB
Diterbitkan 16 Okt 2016, 07:25 WIB
12 Alasan Psikologis Bagaimana Seseorang Jatuh Cinta Pada Anda
Ingin tahu bagaimana caranya membuat orang lain jatuh cinta pada Anda, secara psikologis? Simak di sini.

Liputan6.com, Jakarta Cinta adalah tawa, kebahagiaan, kenyamanan, komitmen, dan persahabatan terbaik. Namun, cinta juga bukan suatu yang mudah untuk ditemukan. Dilansir dari independent.co.uk, Sabtu (15/10/2016), beberapa penelitian menemukan beberapa alasan psikologis bagaimana seseorang bisa jatuh cinta pada Anda. Penasaran? Simak di sini.

1. Anda peduli terhadap lingkungan
Sebuah studi di tahun 2016 menemukan, bahwa pria dan wanita yang cinta lingkungan dianggap sebagai orang-orang yang lebih diinginkan dan bisa memiliki hubungan jangka panjang. Sementara mereka yang hidup mewah lebih menarik secara fisik dan cenderung memiliki hubungan jangka pendek.

2. Anda berusaha dengan keras
Sebuah studi di tahun 2014 menemukan bahwa pria akan tertarik kepada seorang wanita yang melakukan usaha yang sama dengan dirinya saat melakukan pendekatan. Jika seorang wanita menunjukkan keseriusan dirinya di saat-saat kencan, kemungkinan pria tersebut akan tertarik untuk berkomitmen.

3. Anda menampilkan ekspresi wajah yang tepat
Kebahagiaan dapat sangat terpancar pada seorang wanita, namun tidak pada kaum pria. Di tahun 2011, para peneliti melakukan penelitian terhadap 1.000 orang, memberikan foto dari orang-orang berjenis kelamin berbeda, dan menanyakan seberapa menariknya orang-orang tersebut.
Hasilnya menunjukkan bahwa kaum pria menyatakan seorang wanita terlihat lebih menarik ketika bahagia. Sedangkan kaum wanita menyatakan bahwa seorang pria lebih terlihat menarik ketika dirinya bangga.

Mirip dengan pasangan sebelumnya

4. Anda terlihat mirip dengan pasangan sebelumnya
Semua orang memiliki tipe, namun kaum wanita lebih patuh terhadap tipe, dibandingkan kaum pria. Dalam sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2011, pria dan wanita akan lebih tertarik pada lawan jenis yang mirip dengan pasangan mereka sebelumnya.

5. Anda menggunakan banyak gerakan tangan
Sebuah studi di tahun 2016 mengatakan bahwa pria dan wanita lebih ingin melihat pasangan masing-masing menggerakan tangan, daripada hanya duduk diam.

6. Anda benar-benar mirip dengannya
Hal-hal yang mirip, seperti kepribadian tentu akan membuat Anda memahami pasangan lebih mudah, begitu juga sebaliknya.

Berpandangan mata selama 2 menit

7. Anda berpandangan mata selama 2 menit
Joan Kellerman seorang psikolog di University of Massachusetts meminta 72 pasangan saling berhadap-hadapan dan saling menatap mata selama 2 menit. Hasilnya, mereka masing-masing melaporkan dapat meningkatkan gairah cinta dan kasih sayang lawannya. Hal ini membuktikan bahwa lamanya kontak mata dengan seseorang dapat menghubungkan Anda dengan orang tersebut, bahkan memicu rasa cinta.

8. Anda menanggapi perhatian yang diberikan
Hubungan asmara sangat bergantung pada kehadiran satu sama lain, salah satu contohnya adalah perhatian yang Anda berikan.

9. Aroma tubuh Anda wangi
Studi dari University of Southern California menemukan bahwa beberapa wanita lebih suka mengenakan pakaian pasangannya, karena aromanya yang tertinggal di sana. Sama halnya ketika kaum wanita yang lebih menyukai pria yang memiliki garis rahang kuat.

Terlihat seperti orang tuanya

10. Anda terlihat seperti orang tuanya
David Perrett, psikolog di University of St. Andrews menemukan bahwa beberapa orang cenderung lebih tertarik pada lawan jenis yang memiliki kemiripan dengan orang tuanya, seperti rambut atau warna mata.

11. Anda peduli terhadap hewan
Para peneliti menyatakan bahwa seseorang yang memiliki hewan peliharaan lebih mampu membuat komitmen hubungan jangka panjang.

12. Anda memiliki gaya penampilan yang sama dengannya
Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 1996 menemukan bahwa banyak orang tertarik pada lawan jenis yang memiliki daya tarik fisik sama seperti dirinya sendiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya