1 Hal Terbaik yang Dapat Anda Lakukan Agar Panjang Umur

Ingin panjang umur? Penelitian terbaru dari Harvard menemukan satu cara yang menarik, penasaran? Simak di sini.

oleh Annissa Wulan diperbarui 18 Jan 2017, 08:30 WIB
Diterbitkan 18 Jan 2017, 08:30 WIB
Panjang Umur
Ingin panjang umur? Penelitian terbaru dari Harvard menemukan satu cara yang menarik, penasaran? Simak di sini.

Liputan6.com, Jakarta Mungkin ada pepatah yang mengatakan bahwa umur hanya soal angka, namun tidak sedikit orang yang melakukan segala cara agar mereka selalu tampak muda atau panjang umur. Apakah Anda salah satunya? Apa yang biasanya Anda lakukan?

Dilansir dari purewow.com, Rabu (18/1/2017), sebuah penelitian terbaru yang dilakukan oleh Harvard of Public Health menemukan bahwa wanita yang mengelilingi dirinya dengan tanaman hidup setiap hari, memiliki kemungkinan hidup 12% lebih lama atau panjang umur. Menarik, bukan?

Ilustrasi panjang umur

Jika Anda belum melakukannya, segera beli tanaman hidup, dan letakkan di sekeliling rumah atau ruangan tempat Anda beraktivitas sepanjang hari. Fakta ini erat hubungannya dengan udara bersih dan kesehatan mental, karena tanaman hidup diyakini dapat menurunkan risiko depresi pada seseorang. Siapa tahu Anda dapat hidup dengan sehat dan panjang umur!

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya