Prediksi Kehidupan Capricorn di 2018 dari Karier Sampai Asmara

Desember adalah bulannya Capricorn, lihat prediksi keberuntungan Anda dari karier sampai asmara untuk beberapa minggu ke depan

oleh Annissa Wulan diperbarui 25 Des 2017, 19:00 WIB
Diterbitkan 25 Des 2017, 19:00 WIB
Zodiak Horoskop
Ilustrasi Foto Zodiak (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Bagi Anda yang lahir pada Desember dan memiliki zodiak Capricorn, bersiap dengan segala sesuatu yang berubah dalam beberapa minggu ke depan. Salah satu faktor yang berkontribusi besar adalah ketika Saturnus kembali pada orbitnya di 3 tahun kemudian.

Lantas, apa pengaruhnya pada zodiak Capricorn? Setiap orang pasti berubah, Anda tentu melewati bulan Desember yang berbeda tahun ini dengan tahun lalu, bukan?

Melansir dari yourtango.com, Senin (25/12/2017), perubahan memang sulit diterima, terutama ketika Anda berakhir pada tempat yang tidak terduga. Namun, semua orang harus membuat sebuah keputusan untuk meninggalkan kebiasaan dan keluar dari zona nyaman.

Akuilah, sepanjang tahun lalu, ada satu titik di mana Anda berkali-kali memutuskan untuk berhenti. Sesuatu yang menunjukkan bahwa Anda sebenarnya tidak mengetahui apa-apa tentang apa yang sedang dijalani, apa yang diinginkan, dan apa yang dibutukan.

Tidak ada yang lebih buruk daripada menyadari bahwa apa yang dibangun selama ini sebenarnya tidak memiliki dasar yang kuat. Ada banyak waktu di mana Anda ditantang untuk melihat bagaimana pasangan sebenarnya dan bukan seperti yang diinginkan.

Sekarang saatnya Anda melihat perubahan yang diperlukan untuk menyesuaikan satu sama lain, agar hubungan terasa lebih segar dan menggairahkan. Bukan berarti pekerjaan Anda selesai, justru banyak hal yang benar-benar baru dimulai di bulannya Capricorn.

 

 

Pengaruh Capricorn dalam kehidupan Anda

Zodiak Horoskop
Ilustrasi Foto Zodiak (iStockphoto)

Capricorn dan Saturnus suka membangun sesuatu, mereka gemar membuat kemungkinan dari yang tidak mungkin. Mereka membangun fondasi yang kuat dan bekerja dari bawah ke atas, tidak menyukai kata "tidak," dan tidak mengerti kalimat "Saya tidak bisa."

Yang mereka lihat hanya puncak gunung, tujuan, dan bekerja dengan mantap untuk mencapai apa pun yang sedang dikerjakan. Capricorn adalah zodiak yang ambisius dan Saturnus sedang bergerak ke arahnya, tidak heran jika dalam beberapa minggu mendatang, Anda akan memiliki gejolak tentang apa yang sebenarnya sedang dibangun.

Terkadang, Anda harus berhenti sejenak dan mempertimbangkan apakah kerja keras yang dilakukan adalah untuk pekerjaan atau untuk mencapai tujuan. Anda akan diminta untuk mempertimbangkan apa yang ingin dibangun saat mengakhiri tahun ini dan mempersiapkan tahun 2018.

Anda selalu mengetahui kebenaran di penghujung, tentang siapa diri sendiri, tentang arti dari pilihan, dan keputusan yang telah dibuat. Walau terbiasa dikecewakan, Anda harus mempersiapkan diri dan perasaan ketika benar-benar memiliki semua yang diinginkan.

Pengaruh Capricorn dalam kehidupan Anda

Zodiak Horoskop
Ilustrasi Foto Zodiak (iStockphoto)

Jangan membatasi diri sendiri dengan ketakutan dan keraguan, karena hidup seringkali berjalan lebih baik daripada yang pernah Anda bayangkan. Ini bisa terlihat dalam beberapa minggu ke depan, seperti arah atau peluang karier baru, hubungan baru, Anda akan benar-benar melihat kehidupan yang selama ini diharapkan dan berusaha diwujudkan.

Anda harus mulai melepaskan persepsi bahwa kenyataan tidak dapat sama menakjubkannya dengan harapkan. Ketika berhasil, Anda akan mulai menerima lebih banyak perubahan positif.

Inilah yang membuktikan bahwa untuk mendapatkan dan menikmati apa yang diinginkan, Anda harus bekerja keras. Dari sini semua orang akan tahu bahwa Anda pantas mendapatkannya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya