Liputan6.com, Jakarta Lonely Planet salah satu situs perjalanan terkemuka di dunia baru saja merilis daftar nama-nama destinasi wisata terbaik di Asia. Hasilnya Busan di Korea Selatan menjadi yang nomor satu. Kota kedua di Korea Selatan setelah Seoul ini menjadi tujuan wisata populer di musim panas dengan makanan laut yang lezat dan deretan pantai menawan.
“Pemandangan yang menakjubkan, budaya, dan kuliner, Busan menawarkan berbagau atraksi wisata yang memenusi semua wisatawan. Mau mendaki bukit ke kuil Buddha, bersantai di pemandian air panas, dan menikmati hidangan laut di pasar ikan terbesar di Korea Selatan, semuanya bisa di Busan,” ungkap Lonely Planet seperti yang tertulis dalam situsnya.
Baca Juga
Sementara itu Juru Bicara Lonely Planet Asia-Pasifik, Ian Zeeler, seperti dikutip dari laman CNN Travel, Rabu (11/7/2018) mengatakan, Asia merupakan benua yang sangat luas dan beragam bagi siapapun yang gemar berpetualang.
Advertisement
“Pemilihan 10 yang terbaik ini didapat dari hasil penyisihan ribuan rekomendasi selama 12 bulan,” ungkap Ian.
Mozaik-mozaik Masjid di Uzbekistan
Uniknya setelah Busan di peringkat satu, ada Uzbekistan di peringkat dua sebagai destinasi favorit di Asia. Negara ini terkenal dengan masjid-masjidnya yang berlapis mozaik dan sejarah panjang tentang Jalan Sutra.
Tetapi ada yang lebih mengejutkan, Chiang Mai, kota lain selain Bangkok di Thailand ini menjadi salah satu tujuan wisata baru yang populer. Munculnya beberapa atraksi wisata baru di kota ini membuatnya sangat layak untuk dikunjungi berkali-kali, salah satunya adalah pembangunan Museum Seni Kontemporer MAIIAM.
Sementara itu, tempat-tempat lain yang masuk ke dalam daftar 10 ini dipuji karena perbaikan infrastrukturnya. Yang mencengangkan, Taman Nasional Komodo di Indonesia bercokol di peringkat 10 terbaik, karena kawasan wisata unggulan di Indonesia ini sekarang lebih mudah diakses berkat adanya koneksi penerbangan dari bandara baru berskala internasional.
"Selain melihat Komodo yang terkenal, wisatawan juga bisa menjamahi pulau-pulau kecil menawan yang ada di sekitarnya, seperti Pulau Padar, selain juga bisa menyelami kehidupan bawah lautnya yang berwarna-warni,” tulis Lonely Planet.
Advertisement
Top 10
Berikut daftar 10 Lonely Planet's Best di Asia tahun 2018
1. Busan, Korea Selatan
2. Uzbekistan
3. Kota Ho Chi Minh, Vietnam
4. Ghats Barat, India
5. Nagasaki, Jepang
6. Chiang Mai, Thailand
7. Lumbini, Nepal
8. Teluk Arugam, Sri Lanka
9. Provinsi Sìchuan, Cina
10. Taman Nasional Komodo, Indonesia