Liputan6.com, Jakarta Kota Jepara identik dengan sejarahnya yang merupakan tempat kelahiran Ibu Kartini, pahlawan emansipasi wanita Indonesia. Namun, kota ini tidak hanya meninggalkan jejak sejarah yang membekas. Salah satu kota di provinsi Jawa Tengah ini juga terkenal dengan seni ukirnya yang telah melanglang buana ke seluruh penjuru dunia.
Baca Juga
Advertisement
Tidak cukup sampai di situ, tempat wisata di Jepara juga tidak boleh dilewatkan. Jepara mungkin belum sepopuler Bali atau Lombok sebagai destinasi wisata domestik maupun mancanegara. Tapi jangan salah, kabupaten yang berbatasan dengan Laut Jawa ini punya banyak tempat wisata eksotis dan unik yang bakal membuat wisatawan berdecak kagum.
Menempuh sekitar dua jam perjalanan dari kota Semarang, kamu akan disambut dengan toko kerajinan kayu ukiran yang berjejer di pinggir jalan saat memasuki kota ini. Inilah yang membuat Jepara disebut juga dengan Kota Ukir. Jika kamu berencana untuk menyambangi tempat wisata di Jepara, satu hari tidak akan cukup untuk melakukannya.
Sebenarnya, ada apa saja sih di kota kelahiran Ibu Kartini ini? Daripada penasaran, yuk simak panduan lengkap deretan tempat wisata di Jepara yang bakal membuatmu betah berlama-lama di sana, seperti yang dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (13/3/2019).
Tempat wisata di Jepara dengan keindahan pantainya
1. Pantai Bandengan
Mengingat Jepara terletak paling utara di Jawa Tengah, tak heran jika kabupaten ini dikelilingi oleh pantai di sebagian besar sisinya. Salah satu pantai di Jepara yang terkenal akan keindahannya adalah Pantai Bandengan.
Pantai Bandengan identik dengan pasir putihnya yang memukau. Selain itu, di sana kamu juga dapat menikmati indahnya pemandangan terbenamnya matahari di ufuk barat. Kamu bisa duduk di area publik di pantai atau sambil menikmati kudapan ringan di restoran-restoran yang ada di sisi laut.
2. Pantai Bondo
Pantai ini terletak di Desa Bondo, Kecamatan Bangsri dan lebih dikenal dengan sebutan Pantai Ombak Mati. Mengapa dijuluki begitu? Karena pantai ini memiliki ombak yang cukup tenang.
Bahkan seringkali pantai ini hanya terlihat seperti genangan air tanpa derai ombak sedikit pun. Kelebihannya tak cuma itu, Pantai Bondo juga memiliki sunset yang luar biasa indah.
Â
3. Pantai Kartini
Salah satu pantai di Jepara diberi nama Pantai Kartini sebagai bentuk apresiasi dan rasa bangga yang ditujukan kepada Ibu Kartini. Pantai ini merupakan satu-satunya pantai yang memiliki kura-kura terbesar di dunia.
Bukan sungguhan, kura-kura raksasa itu adalah bangunan berisi aquarium yang menawarkan berbagai jenis ikan, kura-kura dan karang laut. Di dalamnya juga terdapat wahana bermain anak dan bioskop 3D yang cocok dijadikan alternatif tempat wisata di Jepara.
Â
4. Pulau Karimunjawa
Siapa sih yang tidak tahu Pulau Karimunjawa? Meski terpisah dari Jepara, pulau ini masih termasuk dalam kabupaten Jepara. Kepulauan yang memiliki jarak tempuh 2-5 jam dari pelabuhan Jepara ini memiliki daya pikat yang luar biasa bagi para traveler dalam maupun luar negeri.
Di sana, kamu bisa menikmati pesona pantainya yang jernih dan cocok untuk scuba diving atau snorkeling. Ditambah dengan pasir putihnya yang eksotis di sekeliling pulau Karimunjawa. Selain itu, kamu juga bisa trekking di Hutan Mangrove sambil menikmati pemandangan hijau yang menyejukkan.
5. Pulau Panjang
Nikmati pengalaman eksotis berada di pulau kecil tanpa penghuni ini. Pulau Panjang ini dapat dijangkau dari dua jalur, yaitu dari Pantai Bandengan dan Pantai Kartini dengan menaiki perahu kayu. Selama perjalanan traveler akan dimanjakan dengan pemandangan hamparan laut yang sangat jernih.
Â
Advertisement
Tempat wisata di Jepara selain pantai
6. Benteng Portugis
Jepara tidak hanya terkenal akan pantainya saja, di sana juga terdapat peninggalan sejarah yang mengingatkan bahwa Indonesia pernah dijajah oleh bangsa Portugis. Adalah Benteng Portugis yang terletak di tepi pantai.
Jika kamu tertarik menelusuri peninggalan sejarah Indonesia, kamu wajib memasukkan Benteng Portugis ke dalam daftar tempat wisata di Jepara. Benteng ini dibangun pada tahun 1923 silam. Kamu bisa mampir ke benteng ini setelah bermain-main di pantai.
7. D'season Premiere
Ada yang unik di penginapan yang terletak di dekat Pantai Bandengan ini. Penginapan ini menyajikan kolam renang dengan pemandangan tepi pantai. Tak hanya itu, D'season Premiere juga memiliki hamparan rumput hijau yang menambah ketenangan bagi para pengunjungnya.
8. Hutan Sreni
Tempat wisata di Jepara selanjutnya adalah Hutan Sreni. Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan suasana bak musim gugur. Di Kecamatan Nalumsari terdapat Hutan Sreni dengan ribuan pohon pinusnya yang bakal menyejukkan wisatawan tatkala menyusuri hutan lindung ini.
9. Air Terjun Njurang Nganten
Air terjun yang terdapat di Kecamatan Pakis Aji ini masih sepi pengunjung karena keberadaannya yang tidak terlalu diketahui orang. Karena itu, kondisinya alamnya pun masih sangat terjaga. Di sekitar air terjun ini terdapat banyak batuan alami besar yang kian menambah kesan alami.
10. Museum Kartini
Museum R. A. Kartini menjadi tempat wajib untuk dikunjungi saat mendatangi kota yang terbilang panas ini. Sebagai tempat kelahiran perempuan yang sempat mencetuskan ide soal emansipasi perempuan, keberadaannya seakan bisa kamu rasakan di Museum Kartini ini. Terletak tidak jauh dari alun-alun, museum ini menampilkan barang-barang dan cerita mengenai Kartini semasa hidup.