Liputan6.com, Jakarta - Biro perjalanan Smailing Tour memperkenalkan Smailing Xperiences sebagai wajah dan brand baru dalam paket dan layanan perjalanan wisata. Biro perjalanan ini telah berpengalaman selama lebih dari 43 tahun, khusus dalam perjalanan wisata.
Di era kemudahan dan kemajuan teknologi seperti sekarang ini, konsumen memiliki kebebasan penuh dalam memilih produk dan layanan sesuai dengan kebutuhan mereka.
"Lebih ke arah mengikuti teknologi. Jadi, barang-barangnya seperti yang kita share di Smailing Xperience itu semua tersedia di online. Pelanggan melakukan pemesanan bisa secara langsung lewat online. Kita lebih mendengarkan para pelanggan, lebih fleksibel, itu yang membedakan kami (dengan yang lain)," ujar Bernard Akili, Chief Marketing Officer Smailing Tour Group di Kaum Jakarta, Senin, 18 Maret 2019.
Advertisement
Baca Juga
Akili menambahkan, konsep Smailing Xperience sejalan dengan tujuan dari harapan banyak negara dan destinasi wisata seperti Australia, Dubai, maupun Hongkong.
Tak hanya memberikan pengalaman berlibur, wisatawan juga berkesempatan untuk mengenal lebih dalam destinasi yang didatangi. Smailing Xperience menawarkan peserta wisata sebuah pengetahuan baru, bahkan merasakan pengalaman sebagai penduduk lokal.
"Misal ketika berkunjung di Australia, travellers tidak hanya berfoto di depan Opera House, tetapi juga dapat mempelajari sejarahnya, mengunjungi perkebunan anggur di Margareth River. Selain itu, mereka dapat melihat dari dekat proses pembuatan wine (anggur), mengelilingi kota Melbourne dengan bersepeda, menonton pertunjukan seni, atau berbelanja di pasar tradisional," jelas Bernard.
Dengan mengusung tagline "Be Xtraordinary," Smailing Xperience memberikan produk dan layanan yang menarik kepada pelanggan sehingga menciptakan pengalaman berwisata yang benar-benar berbeda dan mengesankan.
Tidak hanya melayani outbond travel, tetapi juga wisata domestik dan inbound (mancanegara) yang ditangani oleh PT Smailing DMC, dan siap menjadi mitra pemerintah dalam menggiatkan wisata. Selain itu, turut serta mengembangkan 10 Bali Baru yang dicanangkan oleh Kementerian Pariwisata, dengan ikut menyediakan berbagai paket perjalanan ke destinasi wisata dalam negeri. (Adinda Kurnia Islami)
Saksikan video pilihan di bawah: